BOLASPORT.COM - Mantan pemain nomor satu dunia asal Jepang, Kento Momota, masih belum bisa menaklukan Viktor Axelsen pada final Malaysia Open 2022.
Disebut-sebut akan menjadi laga final ideal, Kento Momota ternyata takluk dari Viktor Axelsen dengan skor telak, 4-21, 7-21 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (3/7/2022).
Bak sosok pawang, Momota yang memiliki catatan 14 kali kemenangan atas Axelsen itu pun di buat tak berkutik.
Bagi Axelsen, gelar Malaysia Open merupakan gelar ketiganya secara beruntun sekaligus gelar yang keempat pada tahun ini.
Baca Juga: Taklukkan Malaysia Open, Apriyani/Fadia Jadi Duet Baru yang Paling Cepat Dapat Gelar Tahun Ini
Jalannya pertandingan
Selalu bermain tiga gim dalam tiga laga terakhrir ternyata tak berdampak untuk Axelsen.
Axelsen langsung tancap dengan keunggulan yang sangat jauh dengan skor 7-1.
Interval gim kesatu masih milik Axelsen dengan keunggulan 11-3 saat pukulan menyilangnya tak mampu dikembalikan oleh Momota.
Axelsen benar-benar mendominasi permainan atas Momota yang dibuat kocar-kacir.
Selepas jeda, Axelsen makin menjauh dengan selisih 15 angka, 19-4.
Tanpa ampun untuk Momota, Axelsen langsung mengakhiri gim kesatu dalam waktu 13 menit saja dengan skor 21-4.
Baca Juga: Hasil Final Malaysia Open 2022 - Intanon Sukses Kalahkan Juara Olimpiade 2020
Pada gim kedua, Momota mulai bisa memberikan perlawanan.
Reli-reli panjang terjadi demi memperebutkan poin demi poin.
Namun tetap saja, Axelsen lah yang memimpin lebih dulu dengan skor 4-1.
Momota bermain lebih baik ketimbang gim kesatu yang setidaknya membuat Axelsen berusaha untuk mendapatkan poin.
Interval gim kedua kembali milik Axelsen dengan keunggulan 11-5 usai dropshot menyilangnya tak mampu dijangkau Momota.
Dua kali smes keras Axelsen makin menenggelamkan Momota dengan skor 15-5.
Lagi-lagi, tiga kali smes menyilang Axelsen membuat Momota makin sulit untuk mengejar setelah tertinggal 6-19.
Momota sempat menambah angka usai pukulan drive Axelsen menyangkut di net.
Ya, Axelsen akhirnya mencatatkan match point lewat smes keras menyilangnya.
Smes lurus Axelsen akhirnya menutup laga dengan skor 21-7.
Dengan demikian, Axelsen menambah catatan kemenangannya atas Momota menjadi tiga kali dalam 17 laga.
Baca Juga: Hasil Final Malaysia Open 2022 - Akhirnya Apriyani/Fadia Juara
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar