BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, memetik hikmah usai dibantai Viktor Axelsen pada final Malaysia Open 2022.
Pertandingan Kento Momota melawan Viktor Axelsen telah selesai dihelat di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (3/7/2022).
Status runner-up kemudian disandang Kento Momota usai takluk dengan skor telak 4-21, 7-21 dari Viktor Axelsen.
Selepas laga, pemain Jepang itu tampak terkejut dengan peningkatan Axelsen setelah tercatat sering berjumpa.
Sebelum Malaysia Open 2022, kedua pemain telah berjumpa 17 kali. Hanya saja Momota mendominasi kemenangan 14 kali.
Statistik memperlihatkan sejarah dominasi Momota, tetapi tak surutkan semangat Axelsen.
"Dia terlalu hebat. Saya mencoba mengimbanginya sedikit demi sedikit, tetapi dia terlalu kuat," kata Momota, dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton.
"Dia semakin baik, kecepatan dan kualitas pukulannya meningkat di berbagai level," tambahnya.
Baca Juga: Ada Anthony Ginting dan Kento Momota, Deretan Korban Viktor Axelsen yang Diberi Skor 1 Digit
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar