BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Vietnam sempat kehilangan salah satu strikernya pasca menghadapi timnas U-19 Indonesia pada laga pembuka Piala AFF U-19 2022.
Laga timnas U-19 Indonesia vs Vietnam yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/7) memang berjalan dengan intensitas tinggi.
Baik Indonesia maupun Vietnam terlihat bermain keras sehingga banyak menghasilkan pelanggaran.
Tak pelak, banyak pemain yang berjatuhan, apalagi memasuki menit-menit akhir pertandingan.
Hal itu pun diakui pelatih timnas U-19 Vietnam, Dinh The Nam.
"Ini benar (karena kram), hampir semua pemain timnas Vietnam U-19 mengalami kram," tuturnya seusai pertandingan.
"Sebagian karena tekanan psikologis di game pertama turnamen," imbuh Dinh The Nam.
Baca Juga: Hasil Tokyo Verdy Vs Ryukyu FC - Lawan Klub Terlemah, Pratama Arhan Tak Juga Main
Salah satunya menimpa striker timnas U-19 Vietnam, Nguyen Anh Tu.
Nguyen Anh Tu mengalami cedera di pergelangan kakinya usai berduel dengan Subhan Fajri pada menit ke-36.
Ia nampak sedang berusaha mengirim umpan tapi tendangannya langsung ditutup oleh alumnus Garuda Select itu.
Nguyen Anh Tu langsung terkapar di lapangan dan harus mendapatkan penanganan dari tim medis.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Zing News |
Komentar