BOLASPORT.COM - Ada tiga transfer klub top Liga Inggris yang akan rampung pada hari ini, termasuk Manchester United yang akhirnya mendapatkan rekrutan pertama dan peresmian Gabriel Jesus ke Arsenal.
Manuver klub-klub Liga Inggris pada bursa transfer musim panas 2022 kali ini bisa dibilang cukup kencang.
Klub-klub top Liga Inggris juga berhasil mendatangkan para pemain bintang baru.
Sebut saja Darwin Nunez yang didatangkan oleh Liverpool dan Erling Haaland yang direkrut oleh Manchester City.
Namun, tidak hanya dua klub tersebut yang mendatangkan pemain anyar musim panas kali ini.
Manchester United dan Arsenal juga tidak mau kalah untuk meramaikan bursa transfer kali ini.
Arsenal sendiri baru saja berhasil menggaet penyerang Manchester City, yakni Gabriel Jesus.
Baca Juga: 5 Pemain Alternatif Jika Cristiano Ronaldo Hengkang dari Man United
Menurut laporan pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, Jesus hijrah ke Arsenal dengan biaya sebesar 45 juta poundsterling atau sekitar Rp817 miliar.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar