BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, kembali menggunakan alasan keluarga untuk absen pada sesi latihan perdana klub.
Cristiano Ronaldo dipastikan tidak akan kembali ke Manchester United pada sesi latihan Senin (4/7/2022).
Ronaldo awalnya diharapkan bisa hadir dalam sesi latihan tersebut bersama para pemain Man United yang lain.
Sang megabintang mendapat jatah waktu istirahat tambahan setelah melakoni tugas bersama tim nasional Portugal.
Hal serupa diterima oleh para pemain Man United yang juga menjalankan tugas seperti Ronaldo.
Namun, Ronaldo justru tidak bisa kembali sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh Manchester United.
Dilansir BolaSport.com dari The Athletic, Ronaldo tidak bisa hadir karena alasan keluarga.
Man United sendiri menerima alasan tersebut dan mempersilakan Ronaldo untuk absen di sesi latihan.
Baca Juga: Kabar Transfer Man United - Ronaldo Minta Pergi, De Jong dan Martinez Tak Gerak
Situasi ini bukan kali pertama Ronaldo menggunakan alasan keluarga untuk absen dari agenda klub.
Akhir Februari tahun ini, Ronaldo juga disebut memiliki agenda keluarga yang mengharuskannya terbang ke Portugal.
Hal tersebut membuatnya absen pada laga Derbi Manchester di Liga Inggris yang membuat Man United kalah 1-4.
Ketidakhadiran Ronaldo di dalam sesi latihan saat ini turut memunculkan rumor tidak sedap kembali.
Pasalnya, sang megabintang tengah dikabarkan meminta kepada Man United untuk menjualnya ke klub lain.
Absennya Ronaldo semakin meragukan komitmen sang pemain untuk bersedia melakukan negosiasi dengan klubnya.
Man United memang masih menolak untuk melepas Ronaldo ke klub lain pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Baca Juga: Gagal di PSG, Georginio Wijnaldum Mending Pulang Kampung ke PSV Eindhoven
Klub berjuluk Setan Merah tersebut akan melakukan segala cara untuk bisa mempertahankan sang megabintang.
Pelatih baru Setan Merah, Erik ten Hag, siap berdiskusi dengan Ronaldo untuk mencari solusi terbaik.
Ronaldo sendiri sebenarnya masih menaruh rasa hormat terhadap klub yang membesarkan namanya tersebut.
Namun, lambatnya proses transfer Man United pada bursa musim panas ini mulai menjengkelkan Ronaldo.
Megabintang asal Portugal tersebut jadi sangsi Man United bisa mengakhiri puasa gelar yang sudah berjalan selama lima tahun.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Theathletic.com |
Komentar