BOLASPORT.COM - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, menilai kembalinya Romelu Lukaku membuat I Nerazzurri memiliki banyak opsi dalam strategi bermain.
Pergerakan aktif di bursa transfer musim panas 2022 ditunjukkan oleh raksasa Liga Italia, Inter Milan.
Inter Milan tercatat sudah menambah lima amunisi baru untuk persiapan menghadapi musim 2022-2023.
Lima pemain yang sukses didaratkan Inter Milan ke Giuseppe Meazza antara lain Romelu Lukaku, Andre Onana, Raoul Bellanova, Kristjan Asllani, dan Henrikh Mkhitaryan.
Perhatian utama tentu mengarah kepada Romelu Lukaku.
Romelu Lukaku sejatinya adalah eks pemain Inter Milan yang sudah memperkuat tim sejak musim panas 2019.
Setelah dua tahun berseragam Inter Milan, Romelu Lukaku akhirnya dilego ke Chelsea pada musim panas 2021 usai ditebus senilai 113 juta euro (sekitar Rp1,73 triliun).
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Barcelona Jadi Alternatif Terakhir Cristiano Ronaldo
Namun, kepulangannya ke Chelsea justru berbuah kegagalan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar