Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Sepakat dengan Juventus, Angel Di Maria ke Italia Pekan Ini

By Sri Mulyati - Rabu, 6 Juli 2022 | 16:15 WIB
Juventus telah mencapai kesepakatan dengan Angel di Maria yang dijadwalkan ke Italia pekan ini.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Juventus telah mencapai kesepakatan dengan Angel di Maria yang dijadwalkan ke Italia pekan ini.

BOLASPORT.COM - Kabar terbaru bursa transfer Angel Di Maria, sang pemain sudah sepakat dengan Juventus dan tinggal terbang ke Italia pada pekan ini.

Transfer Angel Di Maria ke Juventus akhirnya mendapat titik cerah setelah dikerubungi beragam rumor.

Rabu (6/7/2022), jurnalis spesialis transfer asal Italia, Fabrizio Romano, mengumumkan kesepakatan antara Juventus dan Di Maria akhirnya tercapai.

Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter Fabrizio Romano, Juventus akan mengontrak Di Maria selama satu tahun.

Klub asal Turin tersebut saat ini tinggal mempersiapkan dokumen untuk segera ditandangani sang pemain.

Di Maria didatangkan secara gratis setelah kontrak sang pemain sayap dengan Paris Saint-Germain habis pada 30 Juni 2022.

Begitu kesepakatan ini tercapai, Di Maria dijadwalkan akan terbang ke Italia pada pekan ini.

Pemain sayap asal Argentina tersebut akan melakoni tes medis pada Jumat (8/7/2022).

Baca Juga: Piala Dunia 2022 adalah Kesempatan Emas bagi Lionel Messi dan Argentina untuk Juara

Kehadiran sang pemain sayap akan disusul oleh rekan setimnya yang lain, Paul Pogba.

Juventus juga mendatangkan Pogba secara gratis pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Jadwal tes medis Pogba hadir hanya satu hari setelah Di Maria menyelesaikan kewajibannya.

Di Maria dan Pogba merupakan dua pemain paling awal yang didatangkan oleh Juventus pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Keduanya memiliki kesamaan lain, yaitu pernah berstatus sebagai pemain Manchester United.

Meski pernah berseragam Setan Merah, Di Maria dan Pogba tidak bermain di periode yang sama.

Masa bakti Di Maria dan Pogba di Juventus akan menjadi kali pertama keduanya bekerja sama.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Barcelona Jadi Alternatif Terakhir Cristiano Ronaldo

Jika Pogba sebelumnya pernah menjajal Liga Italia dari 2012 hingga 2016, Di Maria baru akan merasakan kompetisi tersebut mulai musim 2022-2023.

Juventus akan menjadi klub ke-6 yang pernah dibela oleh Di Maria setelah Rosario Central, Benfica, Real Madrid, Manchester United, dan PSG.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Twitter.com/FabrizioRomano

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X