Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Demi ke Barcelona, Marcos Alonso akan Paksa Chelsea Jual Dirinya

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 6 Juli 2022 | 18:45 WIB
Bek Chelsea, Marcos Alonso, mencetak gol ke gawang Plymouth Argyle, pada babak keempat Piala FA, Sabtu (5/2/2020) di Stamford Bridge, London, Inggris.
TWITTER.COM/GOAL
Bek Chelsea, Marcos Alonso, mencetak gol ke gawang Plymouth Argyle, pada babak keempat Piala FA, Sabtu (5/2/2020) di Stamford Bridge, London, Inggris.

BOLASPORT.COM - Marcos Alonso memilih mendahulukan ambisinya bermain untuk Barcelona. Ia pun siap memaksa Chelsea menjual dirinya ke klub raksasa Liga Spanyol tersebut. 

Isu soal hengkangnya Marcos Alonso dari Chelsea sudah berlangsung sejak pengujung musim 2021-2022. 

Chelsea toh sampai saat ini belum menunjukkan tanda-tanda siap melepas Alonso. 

Padahal, Marcos Alonso dan agennya sudah mulai bergerak untuk pindah ke Barcelona

Pemain berusia 31 tahun itu pun mulai tidak sabar. 

Dikutip BolaSport.com dari Caught Offside, Marcos Alonso sudah mengantisipasi jika Chelsea terus mengulur waktu untuk mengizinkannya pergi. 

Marcos Alonso akan mengajukan permintaan formal ke manajemen The Blues untuk mengizinkan proses transfer terjadi. 

Ada beberapa alasan Marcos Alonso ingin hengkang dari Stamford Bridge. 

Alasan utamanya adalah ia bukan menjadi pilihan utama pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, sebagai bek sayap kiri. 

Saat ini Marcos Alonso hanya menjadi pelapis untuk Ben Chilwell yang masih cedera. 

Jika Chilwell pulih, tidak ada jaminan Marcos Alonso bisa mendapat waktu bermain secara reguler lagi. 

Faktor kedua adalah usia. 

Di usia yang sudah lewat sedikit dari kepala tiga, Marcos Alonso tidak punya banyak kesempatan untuk bermain di klub selevel Barcelona

Artinya, saat ini adalah kesempatan terbaik untuknya pindah klub jika ingin membuktikan diri bersama Blaugrana. 

Karier Marcos Alonso di Chelsea selama enam musim layak dibanggakan. 

Sejak bergabung pada musim 2016-2017, ia tampil 212 kali dan mencetak 29 gol. 

Alonso turut membawa Chelsea juara Liga Inggris, Piala FA, Liga Europa, dan Liga Champions masing-masing satu kali. 

Kontrak Marcos Alonso sendiri tinggal menyisakan satu tahun lagi. 

Chelsea pun punya kesempatan mendapatkan uang jika melepas Alonso pada musim panas 2022 ketimbang tahun depan saat ia berstatus bebas transfer. 

Jika jadi ke Barcelona, Marcos Alonso akan menjadi rekrutan kedua Barcelona dari Chelsea

Klub asal Catalonia tersebut sebelumnya sudah secara resmi mengumumkan Andreas Christensen sebagai rekrutan anyar pada bursa transfer musim panas 2022, Selasa (5/7/2022). 

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Transfer Raheem Sterling, Untung bagi Chelsea, Buntung bagi Man City

Andreas Christensen tidak memperpanjang kontraknya bersama Chelsea dan memilih melanjutkan petualangannya di Barcelona.

Pemain belakang berusia 26 tahun itu diikat kontrak bersama Blaugrana dengan durasi empat musim.

 



Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Caught Offside
REKOMENDASI HARI INI

Myanmar Umumkan Skuad Sementara Jelang Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024, Diperkuat 8 Pemain Abroad

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136