Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-19 2022 - Rasa Penasaran Shin Tae-yong yang Belum Juga Terpecahkan

By Wila Wildayanti - Kamis, 7 Juli 2022 | 22:45 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, nampak sedang menggaruk kepalanya saat memantau timnya bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 4 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, nampak sedang menggaruk kepalanya saat memantau timnya bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 4 Juli 2022.

BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia hanya mampu meraih hasil imbang 0-0 dari Thailand dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022.

Hasil itu membuat timnas U-19 Indonesia terjun bebas di Grup A Piala AFF U-19 2022 dengan menempati posisi keempat klasemen sementara.

Hal ini karena timnas U-19 Indonesia baru hanya mampu mengemas lima poin dari tiga laga yang dilakoninya.

Sementara Thailand menempati posisi kedua dengan mengemas tujuh poin sama dengan Vietnam yang berada di puncak klasemen Grup A.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - 3 Pemain Filipina yang Bisa Bahayakan Timnas U-19 Indonesia

Kegagalan timnas U-19 Indonesia meraih kemenangan dari Thailand membuat Shin Tae-yong dihantui rasa penasaran.

Bagaimana tidak? Hasil imbang ini membuat Shin Tae-yong belum mampu mengalahkan tim Thailand dari level junior maupun senior.

Sejak melatih timnas Indonesia, pelatih asal Korea Selatan itu memang memiliki catatan buruk saat bertemu dengan tim dari Thailand.

Catatan buruk ini tak hanya berlaku saat lawan Thailand saja.

Namun, Shin Tae-yong juga masih kesulitan mengalahkan tim dari Vietnam baik dari level usia maupun hingga senior.

Ini juga terpampang nyata saat Shin Tae-yong memimpin timnas U-19 Indonesia yang berlaga di Piala AFF U-19 2022 ini.

Meski bermain di kandang, skuad Garuda Nusantara juga cukup kesulitan mengalahkan tim dari dua negara tersebut.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: Sejumlah PR Yang Harus Diselesaikan Shin Tae-yong di Dua Laga Sisa Timnas U-19 Indonesia

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan hanya mampu meraih hasil imbang 0-0 baik saat melawan Vietnam pada 2 Juli 2022 maupun Thailand Rabu (6/7/2022).

Rekor buruk ini bahkan belum juga terpecahkan karena Shin Tae-yong selama bertemu dengan tim Thailand selalu berakhir imbang atau kalah.

Belum pernah sekaligus Shin tae-yong berhasil menang dari berbagai kelompok

Sebelumnya di level senior saat menukangi timnas Indonesia di final Piala AFF 2020

Tim asuhan Shin Tae-yong kalah 0-4 dan imbang 2-2 dalam final tersebut.

Setelah itu saat menangani timnas U-23 yang tampil di SEA Games 2021 lalu.

Lagi-lagi timnas U-23 Indonesia kalah 0-1 dari Thailand.

Kali ini, catatan buruk kembali ditambah Shin Tae-yong setelah hanya meraih hasil imbang 0-0 saat menangani timnas U-19 Indonesia.

Tentu saja ini tak hanya jadi rasa penasaran Shin Tae-yong saja.

Namun, semua pihak juga pastinya penasaran kenapa skuad Garuda selalu kesulitan saat dihadapkan dengan tim Gajah Perang tersebut.

“Mungkin dilihat saja bagaimana perbedaan kualitas Liga Thailand dan Indonesia dengan pembangunan youth sistemnya seperti apa,” penjelasan Shin Tae-yong seusai melawan Thailand.

“Jadi begitu saya jadi pelatih kepala, tidak juga kami bisa langsung menang melawan Thailand,” ucapnya.

Pelatih berusia 52 tahun itu bahkan memberikan contoh bagaimana negara sebesar Jerman baru bisa juara karena memang ada proyek yang mereka jalankan.

Oleh karena itu, mungkin saat ini timnas Indonesia masih kesulitan, tetapi apabila kompetisinya semakin diperbaiki ke depannya tidak ada yang tak mungkin menurutnya.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: Dua Opsi Pengganti Peran Marselino Ferdinan Jadi Kapten Timnas U-19 Indonesia

“Jerman dengan proyeknya baru 10 tahun juara. Indonesia kemarin ada pandemi dan Liga baru bergulir, youth system juga, jadi saya mohon kepada fans untuk dukung timnas dengan maksimal,” tuturnya.

Selain itu, Shin Tae-yong juga menilai bahwa permasalahan utama timnas Indonesia dari berbagai kelompok usia tetap sama yakni striker.

Timnas Indonesia masih kesulitan mencari striker yang haus akan gol dan karena situasi ini.

Shin Tae-yong bahkan meminta untuk dicarikan striker yang bagus agar bisa tampil dengan timnas ke depannya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X