Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Siap Berlaga pada Islamic Solidarity Games di Konya, Turki

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 8 Juli 2022 | 12:00 WIB
Komite Eksekutif NOC Indonesia Rafiq Hakim Radinal tengah melakukan CdM Meeting kedua untuk persiapan ISG 2021 Konya.
NOC Indonesia
Komite Eksekutif NOC Indonesia Rafiq Hakim Radinal tengah melakukan CdM Meeting kedua untuk persiapan ISG 2021 Konya.

BOLASPORT.COM - Indonesia dipastikan akan berpartisipasi pada ajang Islamic Solidarity Games 2022 yang akan dihelat di Konya, Turki pada Agustus mendatang.

Hal itu dipastikan setelah Turkey Islamic Solidarity Games Organizing Committee (TISGOC) memastikan segala persiapan Islamic Solidarity Games (ISG) 2021 Konya berjalan lancar.

Seluruh venue telah rampung dan siap digunakan untuk event olahraga solidaritas negara-negara anggota OKI yang akan dibuka 9 hingga 18 Agustus mendatang.

Hal tersebut diungkapkan Komite Eksekutif Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Rafiq Hakim Radinal yang hadir dalam Chefs de Mission (CdM) Meeting ISG kedua yang berlangsung pada 1-6 Juli.

Rafiq yang didampingi NOC Relation Diana Roeroe serta General Affair Permadi berkoordinasi secara aktif dengan TISGOC untuk memastikan kelancaran partisipasi Indonesia.

Baca Juga: Adrian Mattheis Sambut Peluang Tampil untuk Jam Tayang Amerika di ONE Championship

“TISGOC memastikan segala venue sudah rampung dan siap digunakan. Indonesia pun sudah siap tampil di ISG Konya,” ujar Rafiq, Kamis (7/7).

“Dalam CdM Meeting kali ini, NOC Indonesia berkesempatan melalukan one on one meeting dengan 15 direktorat TISGOC, mulai dari pembahasan akreditasi hingga sport entry.

Respons TISGOC sangat positif, apalagi mereka sempat menyebut bahwa Indonesia merupakan NOC terbaik karena data setiap departemen sudah siap.

ISG Konya akan mempertandingkan 20 cabang olahraga, yaitu atletik, panahan, basket 3x3, bocce, balap sepeda (jalan raya dan trek), anggar, sepak bola, senam (artistik, aerobik, ritmik), bola tangan, judo, karate, kickboxing, menembak, renang, tenis meja, taekwondo, voli, angkat besi, gulat (freestyle, greco-roman), panahan tradisional.

Baca Juga: Jadwal Malaysia Masters 2022 - 7 Wakil Indonesia, Duel Chico dan Ginting di Tunggal Putra

Rafiq menjelaskan TISGOC juga sudah melakukan drawing untuk 3 cabang olahraga yang akan dimainkan beregu, yakni bola tangan, voli, dan sepak bola.

Dari ketiga cabor ini, Indonesia hanya menurunkan tim voli putri. Berdasarkan drawing, lanjut Rafiq, voli putri Indonesia menempati Grup A bersama Uzbekistan, Turki, dan Iran. Sementara Grup B dihuni Afghanistan, Senegal, Kamerun, serta Azerbaijan.

“Komitmen NOC Indonesia adalah menjadikan ISG sebagai ajang solidaritas sebagai sasaran antara menuju ajang prestasi SEA Games 2023 Kamboja dan Asian Games 2022 Hangzhou,” kata Rafiq.

Terkait protokol kesehatan, Rafiq menjelaskan TISGOC memiliki aturan ketat sebagai langkah preventif pencegahan covid-19. Menurutnya, atlet dan official yang tinggal di athlete village wajib melakukan PCR dalam 48-72 jam sebelum keberangkatan.

“Hasil PCR negatif baru bisa berangkat dan atlet dan official akan dites kembali setibanya di athlete village. Semua yang berangkat juga wajib menyertakan sertifikat vaksin,” ujar Rafiq.

“Nanti di athlete village juga akan tersedia klinik dengan petugas medis, dokter, fisioterapi, dan masseur yang melayani seluruh kontingen dan jika memerlukan obat ataupun perlengkapan media lainnya dapat dibeli di apotek yang tersedia di athlete village," pungkasnya.

Baca Juga: Malaysia Masters 2022 - Anthony dan Chico, Siapa yang Akan Menang?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : NOC Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X