BOLASPORT.COM - Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno membuka peluang final Piala Presiden 2022 kick off paling malam pukul 20.00 WIB.
PT LIB akhirnya merespons kritik masyarakat Indonesia soal kick off Piala Presiden 2022 yang dinilai terlalu malam.
Sebelumnya, kick-off pukul 20.30 WIB dinilai warganet terlalu malam oleh warganet, termasuk mempengaruhi kebugaran pemain.
Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) sudah melayangkan protes mengenai hal ini.
Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno pada akhirnya membuka peluang bila kick off akan dimaksimalkan paling malam pukul 20.00 WIB.
"Kalau Piala Presiden sudah running sekarang, sudah bagus, sudah sampai babak final nanti kita sudah skemakan paling malam jam 20.00, tapi kita tahu jika ada misalnya Indonesia tengah, paling tidak di Indonesia barat jam 21.00," ujar Sudjarno kepada media termasuk BolaSport.com, dalam konferensi pers di Stadion Maguwoharjo, Kamis (7/7/2022).
"Kalau Piala Presiden evaluasinya berjalan on schedule, alhamdulilah dari sisi teknis pertandingannya berjalan cukup bagus, kualitasnya cukup bagus, dari sisi suporter kita diberi relaksasi sekarang ada penonton seperti ini, saya tadi ke Semarang juga luar biasa, saya harapkan hari ini modal kita untuk nanti Liga 1 2022/2023," tambahnya.
Pada semifinal Piala Presiden 2022 leg pertama antara PSS Sleman Vs Borneo FC Samarinda, masih digelar pukul 20.30 WIB.
Untuk laga sisa di Piala Presiden 2022 kemungkinan akan maksimal paling malam pukul 20.00 WIB, termasuk final.
Sementara itu, untuk Liga 1 2022-2023, PT LIB masih menampung usulan-usulan klub soal kick-off terlalu malam.
”Jadi kita sudah mengirim draft jadwal ke tim Liga 1 musim 2022/2023, kita sudah kirim beberapa ke klub, sementara dari draft itu kita ingin mendapatkan masukan juga dari klub-klub, kita kasih jarak satu minggu setelah manager meeting kemarin, berarti minggu depan," kata Sudjarno.
“Masukan-masukan itu yang nanti kita pertimbangkan, kita diskusikan lagi bersama federasi dalam hal ini, dengan sinkronisasi nanti dengan broadcast dan lain sebagainya.”
"Termasuk juga perubahan jam 20.30 misalnya, kemudian ada yang selalu 20.30, kemudian ada juga ada yang away misalnya gitu," tambahnya.
Seperti diketahui, salah satu klub Liga 1 Persib Bandung merasa jika jadwal mereka di kompetisi musim depan tidak adil.
Pasalnya, tim maung Bandung harus bermain dalam 17 pertandingan yang digelar diatas jam 20.00.
Manajemen Persib Bandung khawatir dengan banyaknya jadwal timnya bermain malam bisa membahayakan kondisi pemainnya.
Sehingga, mereka berharap PT LIB bisa mengubah draft jadwal Liga 1 2022/2023.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar