Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kerja Pertama Christophe Galtier di PSG, Kiper Pemenang Liga Champions Malah Disisihkan

By Sri Mulyati - Jumat, 8 Juli 2022 | 22:00 WIB
Dua kiper andalan Paris Saint-Germain, Keylor Navas (kanan) dan Gianluigi Donnarumma (kiri).
TWITTER.COM/GEGLOBO
Dua kiper andalan Paris Saint-Germain, Keylor Navas (kanan) dan Gianluigi Donnarumma (kiri).

BOLASPORT.COM - Kerja pertama Christophe Galtier sebagai pelatih baru Paris Saint-Germain justru menyisihkan kiper pemenang Liga Champions, Keylor Navas.

Christophe Galtier membuat keputusan berani saat menyisihkan kiper pemenang Liga Champions, Keylor Navas, dari posisi utama di Paris Saint-Germain.

Dalam wawancara pertama sebagai pelatih Paris Saint-Germain, Christophe Galtier memang sudah menegaskan tentang keinginannya untuk segera menyusun rencana yang jelas.

Rencana tersebut dimulai dari memutuskan kiper yang akan menjadi pilihan pertama pada musim 2022-2023.

Untuk memutuskan hal tersebut, Christophe Galtier banyak berdiskusi dengan Luis Campos selaku penasihat klub.

Ada banyak faktor yang melatarbelakangi keputusan Galtier terkait kiper utama PSG ini.

Rekor penampilan musim lalu saja tidak cukup bagi Galtier karena ia menginginkan kiper pilihannya bisa bertahan dalam jangka panjang.

Dilansir BolaSport.com dari L'Equipe, pilihan Galtier untuk kiper utama PSG jatuh kepada Gianluigi Donnarumma.

Baca Juga: Dani Alves Pergi, Wonderkid Barcelona Resmi Kenakan Nomor Punggung Idola Masa Kecil

Gianluigi Donnarumma baru datang ke PSG pada awal musim 2021-2022 dan ia harus menunggu setahun untuk mendapatkan kesempatan tersebut.

Musim lalu, PSG di bawah asuhan Mauricio Pochettino memilih untuk tidak menentukan kasta pada kiper mereka.

Navas dan Donnarumma bergantian tampil, masing-masing bermain sebanyak 26 dan 23 kali.

Mulai musim depan, Donnarumma akan mengisi pos utama PSG di bawah mistar gawang karena usianya yang masih 23 tahun.

Momen tabrakan antara Gianluigi Donnarumma dan Karim Benzema pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/_GUTIERREZ2
Momen tabrakan antara Gianluigi Donnarumma dan Karim Benzema pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.

Sementara Navas yang sudah berumur 36 tahun kemungkinan akan dilepas oleh PSG ke klub lain.

Secara pengalaman, Navas memang lebih kaya dengan tiga gelar Liga Champions yang ia menangi bersama Real Madrid.

Donnarumma sendiri masih kurang berpengalaman, bahkan sempat membuat kesalahan saat berhadapan dengan Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions musim lalu.

Akibat kehilangan bola, Donnarumma harus menyaksikan Real Madrid membalikkan keadaan dengan skor 3-1.

Baca Juga: Deretan Pemain Incaran Man United yang Ditikung Chelsea, dari Arjen Robben hingga Eden Hazard

PSG tetap memercayainya mengingat ia memiliki masa depan yang lebih panjang daripada Navas.

Klub asal Prancis tersebut berharap Donnarumma bisa memperbaiki kesalahan dengan status barunya ini.

Meski begitu, keputusan Galtier tentang penjaga gawang timnya dianggap belum final.

Performa Donnarumma tetap akan dipantau secara berkala dan ia bisa dirotasi jika terus tampil buruk.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Lequipe.fr
REKOMENDASI HARI INI

Performa Barcelona Disebut Lionel Messi Spektakuler, Hansi Flick Merasa Terhormat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X