Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala AFF Wanita 2022 - Rusak Clean Sheet Tim Terkuat, Timnas Putri Indonesia Justru Kena Comeback

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 10 Juli 2022 | 22:13 WIB
Timnas Putri Indonesia di Piala AFF Wanita 2022
PSSI
Timnas Putri Indonesia di Piala AFF Wanita 2022

BOLASPORT.COM - Timnas Putri Indonesia berhasil merusak catatan nirbobol tim terkuat di fase grup Piala AFF Wanita 2022.

Garuda Pertiwi baru saja menghadapi tuan rumah Filipina dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF Wanita 2022.

Duel timnas putri Indonesia vs Filipina berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Minggu (10/7/2022) sore WIB.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-19 2022 - Timnas U-19 Indonesia Libas Myanmar 5-1, tapi Tersingkir karena Laga Thailand Vs Vietnam

Sebagai informasi, Filipina merupakan tim paling menakutkan sepanjang pagelaran Piala AFF Wanita 2022.

Tim asuhan Alen Stajcic itu mampu menyapu tiga pertandingan dengan kemenangan.

Bukan hanya itu, Filipina juga sukses menceploskan total 12 gol tanpa pernah kebobolan.

Akan tetapi, catatan nirbobol itu langsung hangus saat bertemu Indonesia pada laga petang tadi.

Timnas Putri Indonesia secara mengejutkan mampu menjebol gawang Filipina lebih dulu.

Sosok yang merusak tren apik Filipina adalah Carla Pattinasarany lewat gol pada menit ke-37.

Cucu legenda timnas Indonesia, Ronny Pattinasarany itu mampu memanfaatkan kesalahan kiper Filipina saat akan mengirim bola ke depan.

Keunggulan 0-1 timnas Putri Indonesia sempat bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, perfoma timnas putri Indonesia mengalami penurunan drastis, terutama di lini belakang.

Barisan pertahanan kerap membuat kesalahan yang berujung fatal.

Tim asuhan Rudy Eka Priyambada pun langsung dihajar balik.

Tak tanggung-tanggung, gawang Indonesia yang dikawal Prihatini dibekuk empat gol beruntun.

Gol balasan bahkan tercipta ketika babak kedua baru berjalan dua menit.

Gol tersebut dicetak oleh kapten tim Tahnai Annis yang tak mendapat kawalan dari pemain Indonesia.

Setelah itu, ketiga gol Filipina lainnya diboyong oleh hattrick Sarina Bolden pada menit ke-57, 64',66'.

Hampir sebagai gol Sarina Bolden tercipta karena rapuhnya yang kerap terbuka.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Kapten Muhammad Ferarri Cetak 2 Gol dengan Skema Kembar, Timnas U-19 Indonesia Comeback 4-1 atas Myanmar di Babak I

Kemenangan atas Indonesia memastikan Filipina lolos dari babak penyisihan grup.

Meski masih menyisikan satu laga, koleksi 12 poin tak mungkin dikejar peringkat ketiga, yakni Australia.

Sementara itu, kekalahan tersebut membuat Indonesia semakin terpuruk di peringka kelima dengan hanya mengemas satu poin.

Susunan Pemain timnas Putri Indonesia melawan Filipina:

Indonesia: Prihatini, Remini, Nadila Asri, Tia Darti, Safira Ika, Octavianti, Viny, Vivi, Selly,Rosdillah Siti, Carla Pattinasarany

Cadangan:Fani, Indri, Sheva, Helsya, Ina Wetipo, Widia Safitri, Agnes, Liza, Hanipa, Nastasia Suci.

Filipina: Inna; Malea Loise, Hali Moriah, Tahni Lauren, Sarina Isabel, Jessica Anne, Anicka Chabeli, Kaya Tanada, Chantelle, Isabella Victoria, Sofia Nicole.

Cadangan: Kiara, Abrena, Katrina, Kathleen, Carleigh, Eva Silva, Quinly, Tara, Maya Taylor, Sara Kristine.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

7 Pemain Timnas Indonesia yang Lawan Arab Saudi dan Jepang Kembali Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136