Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Singapore Open 2022 - Ketenangan The Daddies Buat Pasangan Juara Malaysia Merana

By Wawan Saputra - Kamis, 14 Juli 2022 | 13:52 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada babak pertama Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Rabu (13/7/2022).
PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada babak pertama Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Rabu (13/7/2022).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menjejakkan kaki ke perempat final Singapore Open 2022.

The Daddies lolos setelah mengalahkan Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) pada babak kedua Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Kamis (14/7/2022).

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mampu tampil solid hingga menghentikan perlawanan juara Syed Modi India International 2022 itu dengan skor 21-14, 21-15.

Jalannya Pertandingan

Ahsan/Hendra tertinggal satu angka terlebih dahulu dari Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Namun, Ahsan/Hendra mampu menyulitkan pasangan Negeri Jiran tersebut dengan permainan bertahan yang cukup baik.

Ahsan/Hendra bisa menahan pukulan-pukulan keras yang dilancarkan oleh Man/Tee untuk berbalik unggul hingga 6-5.

Sempat disamakan pada 6-6, Ahsan/Hendra mengeluarkan pukulan keras bertubi-tubi untuk kembali memimpin.

Ahsan/Hendra menjaga keunggulan mereka hingga interval gim pertama dengan skor 11-9.

Selepas interval gim Ahsan/Hendra masih mendominasi permainan hingga Man/Tee kesulitan mengembangkan pola permainan.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Fajar/Rian Sempurna Bikin Ngenes Ganda China

Ahsan/Hendra berhasil mendikte tempo permainan sehingga cukup mudah mendapatkan angka tambahan.

Ahsan/Hendra menyelesaikan gim pertama dalam waktu 11 menit dengan skor 21-14.

Gim kedua sebenarnya berjalan lebih ketat. Man/Tee yang tak mau kalah mencoba bermain lebih menyerang.

Namun ketenangan Ahsan/Hendra di lapangan dapat meredam setiap serangan yang dilancarkan oleh Man/Tee.

Setelah skor sama kuat 6-6, Ahsan/Hendra unggul kembali dan masih memimpin pada interval gim kedua dengan skor 11-8.

Man/Tee lantas mencoba mencari celah untuk memperkecil ketertinggalan tetapi tidak banyak kesempatan yang didapatkan.

Justru Ahsan/Hendra yang mampu mempertahankan jarak 3 poin dengan Man/Tee saat skor 14-11.

Man/Tee belum menyerah dan mampu memangkas selisih poin menjadi tersisa satu angka saja pada 15-14.

Ahsan/Hendra terus ditekan hingga skor kembali imbang 15-15.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Hampir Senasib dengan Jonatan, Anthony ke Perempat Final

Namun lagi-lagi ketenangan dan pengalaman Ahsan/Hendra bisa membawa kembali momentum kemenangan mereka.

Ahsan/Hendra unggul dua angka pada 17-15 sebelum menutup gim kedua dengan kemenangan 21-15.

Hasil ini membawa Ahsan/Hendra melaju ke perempat final Singapore Open 2022.

Mereka menyusul dua rekan senegara, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, yang lebih dahulu lolos.

Dari ganda putra Indonesia juga masih memiliki Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang belum bertanding.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Ana/Tiwi Capai 8 Besar, Awas Misi Balas Dendam Wakil China

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Italia - Ada Grande Partita AC Milan Vs Juventus, Jay Idzes dkk Bawa Misi Lepas dari Jerat Degradasi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X