Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kenapa Pemain Idaman Erik ten Hag Dilarang Latihan di Ajax?

By Ade Jayadireja - Jumat, 15 Juli 2022 | 05:45 WIB
Erik ten Hag dan Lisandro Martinez saat memenangkan gelar Liga Belanda bersama Ajax Amsterdam pada musim 2021-2022.
TWITTER.COM/ALBICELESTETALK
Erik ten Hag dan Lisandro Martinez saat memenangkan gelar Liga Belanda bersama Ajax Amsterdam pada musim 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Lisandro Martinez dilarang terlibat dalam latihan Ajax Amsterdam menyusul potensi transfer ke Manchester United.

Manchester United masih berupaya untuk mengeluarkan Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam pada musim panas 2022.

Negosiasi berjalan positif dengan kedua klub dikabarkan sepakat di harga 46 juta pounds (Rp 818,8 miliar) untuk transfer sang bek.

Cerita pun tak berhenti sampai di sana.

Setelah mencapai kata sepakat, menurut laporan Telegraaf yang dikutip BolaSport.com, Ajax tidak mengizinkan Martinez untuk berlatih bersama tim.

Kebijakan tersebut diambil Ajax agar Martinez terhindar dari cedera.

Kesepakatan transfer antara Ajax dan Man United berisiko batal jika si pemain mengalami masalah kebugaran.

Alih-alih berlatih, Martinez cuma diperbolehkan menggunakan fasilitas gym milik Ajax.

Baca Juga: Singapore Open 2022 - Fajar/Rian dkk Berjaya, Indonesia Bisa Tersenyum Lebih Cepat

Pemain Idaman Erik ten Hag

Pergerakan United dalam memburu Martinez tak lepas dari dorongan sang pelatih anyar, Erik ten Hag.

Kedua sosok tersebut pernah berkolaborasi di Ajax.

Ten Hag-lah yang mengangkut Martinez ke skuad De Godenzonen pada 2019.

Dalam waktu tiga tahun, keduanya melewati total 120 pertandingan bersama-sama.

Selama mengarungi Liga Belanda 2021-2022, Martinez membukukan 29 tekel sukses atau angka tertinggi keempat di Ajax.

Dia berada di belakang Jurrien Timber (42 tekel sukses), Edson Alvarez (40), dan Noussair Mazraoui (33).

Martinez juga 80 kali memenangi duel udara, jumlah terbanyak ketiga di timnya.

Menilik catatan cukup impresif tersebut, tak heran jika Ten Hag tergiur untuk mengangkut Martinez ke Old Trafford.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Telegraaf.nl

Komentar (1)
manchester-united akan andalkan penyerang ini di musim-depan link : bit.ly/3p7uv6b wa :+62 821 3257 3276 site: parlaybintang. net ig&fb: @id.ligabintang #ligabintang #majalahbola #ligabintangnews #beritabolaindonesia #beritabolaluarnegri

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
27
60
2
Real Madrid
28
60
3
Atlético Madrid
28
56
4
Athletic Club
28
52
5
Villarreal
27
44
6
Real Betis
28
44
7
Mallorca
28
40
8
Celta Vigo
28
39
9
Rayo Vallecano
28
37
10
Sevilla
28
36
Klub
D
P
1
Inter
29
64
2
Napoli
29
61
3
Atalanta
29
58
4
Bologna
29
53
5
Juventus
29
52
6
Lazio
29
51
7
Roma
29
49
8
Fiorentina
29
48
9
Milan
29
47
10
Udinese
29
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X