BOLASPORT.COM - Debut Darwin Nunez tak berjalan dengan baik sehingga pelatih Liverpool, Juergen Klopp, meminta para pendukung lupakan harga mahalnya.
Liverpool mengalami kekalahan di laga pramusim perdana kala bertanding dengan sesama klub Liga Inggris, Manchester United, di Bangkok, Thailand.
Kekalahan telak 0-4 harus diterima oleh pasukan Juergen Klopp untuk mengawali tur pramusimnya pada Selasa (12/7/2022).
Salah satu debutan Liverpool, Darwin Nunez, tampil cukup apik meski tak mencetak gol.
Namun, justru hal inilah yang menjadi sorotan. Pasalnya, Nunez sempat mendapatkan peluang emas di depan gawang Man United.
Saat itu, Nunez tak bisa mencetak gol setelah bola tendangan Mohamed Salah yang terkena tiang gawang jatuh ke kakinya.
Tendangan Nunez melambung tinggi ketika mencoba memanfaatkan bola liar di depannya tersebut.
Peluang emas yang gagal menjadi gol tersebut sempat menghiasi lini masa media sosial yang dianggap sebagai harga mahal tak sebanding dengan kualitas Nunez.
Baca Juga: Alasan Menohok Tuchel Ogah Kerja bareng Ronaldo di Chelsea
Sebagai informasi, Nunez dibeli Liverpool dari Benfica senilai 85 juta pounds atau sekitar Rp1,2 triliun jika bonus performa dapat diberikan.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, membela anak asuhnya tersebut dan meminta kepada fan untuk melupakan bahwa dia adalah pemain mahal.
Terlepas dari harganya, Klopp menilai masih sangat awal untuk menilai Nunez sebagai kegagalan.
Nunez baru memainkan satu pertandingan sehingga Klopp beranggapan bahwa sang pemain masih harus beradaptasi.
"Saya benar-benar yakin tentang potensinya, tetapi pemain baru membutuhkan waktu," kata Klopp, dikutip BolaSport.com dari Express.
"Semua penggemar Liverpool di planet ini adalah yang pertama yang harus menghapus biaya yang kami bayarkan dari pikiran mereka. Hapus saja. Itu tidak penting."
"Sekarang dia pemain kami. Sekarang kami benar-benar melakukan segalanya untuk tidak hanya melihat hal-hal yang kami saksikan darinya di Benfica, tidak."
"Mulai sekarang kami bekerja, ini hanya permulaan. Adalah tanggung jawab saya untuk membantu Darwin memenuhi potensi penuhnya."
Baca Juga: Kenapa Pemain Idaman Erik ten Hag Dilarang Latihan di Ajax?
"Maksud saya, saya sadar akan tanggung jawab itu dan saya benar-benar tenang."
"Saya tahu striker bisa seperti ini. Mereka membuang peluang kemudian orang menjadi gugup dan berkata: 'Ya Tuhan, dia melewatkan kesempatan!'."
"Saya berjanji, itu tidak akan menjadi yang terakhir. Semua striker di dunia, mereka akan kehilangan peluang."
???? Jurgen Klopp on Darwin Nunez:
"I am not worried at all. Really, with half a football brain you don’t doubt the potential of Darwin Nunez and now we have to help him that he can fulfil that as quick as possible. That’s all." ???? pic.twitter.com/wgclnZzdCJ
— Anfield Watch (@AnfieldWatch) July 14, 2022
"Darwin memiliki potensi yang bagus dan dari sana kami bekerja. Saya tahu ini terkadang permainan dari penggemar klub lain."
"Mungkin ada hubungannya dengan dia hampir menandatangani kontrak dengan Manchester United. Kita tidak bisa menganggapnya serius."
"Dengan setengah otak sepak bola, Anda tidak perlu meragukan potensi Darwin Nunez. Kita harus membantu agar dia bisa memenuhinya sesegera mungkin," tutur Klopp mengakhiri.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Express.co.uk |
Komentar