BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengaku lega karena telah melewati babak perempat final Singapore Open 2022.
Anthony Sinisuka Ginting melangkahkan kaki ke semifinal turnamen bulu tangkis level Super 500 yang digelar di Singapura.
Pencapaian tersebut didapatkan Anthony Sinisuka Ginting usai mengalahkan wakil Malaysia, Ng Tze Yong, di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Jumat (15/7/2022).
Pada pertandingan ini, pemain unggulan keempat tersebut mengalahkan Ng lewat dua gim 21-15, 21-12.
Dia pun menyebut kunci dalam meraih kemenangan itu dengan meminimalisir kesalahan di lapangan.
Baca Juga: Singapore Open 2022 - Ahsan/Hendra Kewalahan, Wakil India Punya Potensi Mematikan
"Bersyukur bisa main bagus dan tidak cedera. Dari pertama main, saya hanya mencoba lebih fokus untuk tidak banyak melakukan kesalahan sendiri," kata Anthony dikutip BolaSport.com dari PBSI.
"Selain itu, saya juga lebih berinisiatif dan terus menekan dan menyerang, baik melalui tempo permainan maupun jenis pukulannya."
Anthony tercatat sempat tertinggal dari Ng di awal gim kesatu. Namun dia dengan cepat mengembalikan kedudukan dan meraih keunggulan di jeda interval.
Sedangkan gim kedua pemain kelahiran Cimahi itu sudah mendominasi pertandingan sejak awal dan tak sekalipun memberikan kesempatan Ng menyamakan kedudukan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI |
Komentar