Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pilar Asing Kian Menyatu, Persebaya Optimistis Tatap Liga 1 2022

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 18 Juli 2022 | 11:45 WIB
Pemain Persebaya Silvio Junior saat menendang bola dalam warming up sebelum pertandingan melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, jawa Timur, Minggu (17/7/2022).
Instagram/@officialpersebaya
Pemain Persebaya Silvio Junior saat menendang bola dalam warming up sebelum pertandingan melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, jawa Timur, Minggu (17/7/2022).

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya berhasil memetik kemenangan dalam laga uji coba menghadapi PSIM Yogyakarta, Minggu (17/7/2022).

Persebaya menang tipis 1-0 atas PSIM yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (SUGBT), Surabaya, Jawa Timur.

Satu-satu gol kemenangan Bajol Ijo dicetak oleh Silvio Junior pada menit ke-48.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya meski hanya unggul satu angka.

"Alhamdulillah kami diberikan kemenangan meskipun masih ada beberapa faktor yang harus saya benahi," ujar Aji Santoso dikutip dari Tribun Jatim.

Baca Juga: Final Piala Presiden 2022 - Pelatih Borneo FC Sebut Timnya Sudah Membanggakan

"Tetapi secara keseluruhan dengan pemain-pemain yang baru, saya cukup puas dengan penampilan mereka meskipun harus saya tingkatkan lagi di sisa waktu yang ada," ujarnya.

Komposisi skuad Persebaya memang hampir sebagian besar mengalami perombakan.

Hal ini menyusul hengkangnya pemain-pemain kunci di Liga 1 musim lalu seperti Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Bruno Moreira, Ali Sesay hingga Taisei Marukawa.

Menurut Aji Santoso, komposisi skuad yang baru sudah mengalami perkembangan positif.

Bergitu pula dengan penampilan para pemain asing yang sebelumnya banyak dikritik di Piala Presiden 2022.

Higor Vidal, Sho Yamamoto, Silvio Junior, dan Leo Lelis perlahan mulai menyatu dengan gaya permainan khas Persebaya.

"Mereka masih mencari sentuhan untuk supaya percaya diri, tetapi dengan penampilan mereka bertiga terutama striker bisa cetak gol," kata Aji Santoso.

"Pada babak kedua Sho dan Vidal sudah menemukan sentuhannya dan melakukan beberapa kombinasi."

"Saya yakin dari pertandingan ini, pemain-pemain saya pemain asing dan pemain lokal sudah sangat siap menghadapi pertandingan Liga 1," ujarnya.

Baca Juga: Kabar Burung Terbaru Pelatih yang Dikalahkan Shin Tae-yong pada Laga Terakhirnya bersama Timnas Malaysia

Sementara bek Persebaya, Rizky Ridho menyebut laga kontra PSIM menjadi modal penting bagi timnya menyongsong Liga 1 2022.

"Alhamdulillah pertandingan tadi berjalan lancar dan kami diberikan kemenangan, terima kasih untuk tim PSIM yang sudah memberikan perlawanan baik, terimakasih juga untuk Bonek-bonita yang sudah hadir," ucap pemain timnas Indonesia tersebut.

Persebaya Surabaya akan memulai kiprahnya di Liga 1 2022/2023 pada Senin 25 Juli mendatang.

Pada laga perdana, mereka dijadwalkan bermain tandang di markas Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Bogor.

Setelah itu, Alwi Slamat dkk. akan menjamu Persita Tangerang sebelum melakoni laga panas kontra Bhayangkara FC.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Tribun Jatim
REKOMENDASI HARI INI

Picu Kebangkitan dengan Pemain Muda La Masia, Barcelona buat Lionel Messi Bangga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X