BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memilih bersikap realistis terhadap transfer Frenkie de Jong dari Barcelona.
Pengejaran Manchester United terhadap Frenkie de Jong belum selesai.
Hal itu tidak lepas dari penolakan Barcelona melepas De Jong, dan keengganan si pemain bersangkutan bergabung dengan Man United.
Padahal, Frenkie de Jong adalah pemain yang diinginkan secara khusus oleh Erik ten Hag untuk berada di skuadnya.
Erik ten Hag pun tidak mau berharap banyak transfer Frenkie de Jong bisa tuntas pada musim panas 2022.
“Situasi terbaik dan sempurna adalah saat memulai persiapan pramusim dengan skuad yang lengkap,” kata Erik ten Hag, dikutip BolaSport.com dari The National News.
“Namun, seringnya adalah situasi dalam sepak bola tidak seperti itu. Saya bersikap realistis dan menghadapi fakta itu sekarang,” ucapnya.
Kendati belum mendapatkan Frenkie de Jong, Man United sudah mendapatkan Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam, Tyrell Malacia (Feyenoord Rotterdam), dan Christian Eriksen (Brentford).
Erik ten Hag pun optimistis ketiga nama ini akan membawa kontribusi besar untuk timnya.
“Eriksen adalah pemain berpengalaman. Dia sudah bermain di Belanda, Italia, serta di Inggris di Tottenham Hotspur," katanya.
"Dia punya karier yang panjang. Semua orang di Liga Inggris tahu kemampuannya dan kreativitasnya untuk tim."
“Lisandro Martinez adalah pemain yang berbeda. Dia sosok pejuang, agresif, tetapi juga bisa bermain cantik dan punya kaki kiri yang kuat.”
“Kualitas seperti ini yang dibutuhkan untuk keseimbangan tim. Kami butuh pemain yang bisa menciptakan peluang dan bisa bertahan.”
“Kami ingin punya bek yang proaktif dan intens bertahan. Persiapan sudah berjalan tiga pekan dan Man United masih berusaha memperbaiki aspek tersebut,” ucap dia melanjutkan.
Manchester United sudah mengantongi tiga kemenangan pada sesi pramusim.
Baca Juga: Erik ten Hag Janji Manchester United Tidak akan Menjadi Ajax Jilid 2
Mereka mengalahkan Liverpool 4-0, lalu menaklukkan Melbourne Victory 4-1.
Setelah memukul Crystal Palace 3-1 (19/7/2022), Setan Merah masih akan menghadapi Aston Villa pada 23 Juli, lalu meladeni Atletico Madrid pada 30 Juli.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | thenationalnews.com |
Komentar