Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tahu Rahasia Lewandowski, Barcelona Tak Takut Rekrut Striker Sepuh

By Sri Mulyati - Rabu, 20 Juli 2022 | 12:45 WIB
Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengetahui rahasia Robert Lewandowski sehingga tidak takut merekrut striker sepuh.
TWITTER.COM/MUNDODEPORTIVO
Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengetahui rahasia Robert Lewandowski sehingga tidak takut merekrut striker sepuh.

BOLASPORT.COM - Barcelona tidak takut merekrut striker sepuh seperti Robert Lewandowski karena tahu rahasia yang dimiliki oleh sang pemain.

Kedatangan Robert Lewandowski ke Barcelona memang masih menimbulkan pro dan kontra.

Barcelona dianggap menghamburkan uang sebesar 45 juta euro (sekitar Rp690,1 miliar) untuk striker berusia 33 tahun.

Meski mampu mencetak lebih dari 20 gol di setiap musimnya, Robert Lewandowski dikritik karena tidak akan menguntungkan Barcelona dalam jangka panjang.

Presiden Barcelona, Joan Laporta, langsung membela Robert Lewandowski dari segala kritik.

Joan Laporta menegaskan jika transfer Lewandowski memang diperlukan karena ia berbeda dengan striker lain di Barcelona.

Selain itu, Laporta juga tidak memiliki kekhawatiran dengan usia Lewandowski karena sudah mengetahui rahasia kebugaran sang striker.

"Lewandowski mampu menjaga kebugaran dirinya sendiri," ujar Laporta seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Buruan Ditikung Juventus, Inter Milan Tak Jadi Lepas Skriniar, Rencana Cadangan Telah Disiapkan

"Pasangannya juga seorang ahli gizi sehingga bisa membantunya menjaga kesehatan," kata Laporta menambahkan.

Menurut Laporta, Lewandowski masuk ke dalam golongan pesepak bola modern yang menyukai karier panjang.

Usia 33 tahun bukan lagi penghalang bagi Lewandowski untuk menampilkan permainan level tinggi.

Hal tersebut terbukti dari catatan Lewandowski pada musim terakhirnya membela Bayern Muenchen.

Robert Lewandowski resmi diperkenalkan Barcelona sebagai pemain anyar pada Rabu (20/7/2022) WIB
FCBARCELONA.COM
Robert Lewandowski resmi diperkenalkan Barcelona sebagai pemain anyar pada Rabu (20/7/2022) WIB

Striker asal Polandia tersebu mampu membukukan 35 gol di semua ajang pada musim 2021-2022.

Jumlah tersebut jauh lebih banyak dari top scorer Barcelona musim lalu, Memphis Depay, yang hanya mencetak 13 gol.

Perbedaan catatan gol Lewandowski dan Depay menjadi alasan kuat Barcelona untuk merekrutnya.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Kehadiran Frenkie de Jong Bisa Selesaikan 2 Masalah di Man United, Termasuk Drama Cristiano Ronaldo

Laporta menginginkan skuad yang dipenuhi oleh pemain kelas atas demi bisa kembali memenangi gelar.

"Barcelona pantas memiliki striker hebat dan Lewandowski seperti mesin pencetak gol," ucap Laporta.

"Jika melihat rekor Lewandowski, ia memberikan jaminan gol bagi setiap tim yang dibelanya," kata Laporta menambahkan.

Kehadiran Lewandowski pun menambah kepercayaan diri Barcelona, terutama di lini serang.

Tim asuhan Xavi Hernandez tersebut kini memiliki sejumlah opsi lini depan seperti Raphinha, Ansu Fati, Ousmane Dembele, Ferran Torres, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Lewandowski sendiri.

Komposisi ini menyempurnakan tim impian Xavi yang sudah diidam-idamkan oleh sang pelatih sejak musim lalu.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Revolusi Baru di Chelsea Makan 15 Korban, Penyerang Gagal dan Dua Pemain Incaran Barcelona Jadi Tumbal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sport.es
REKOMENDASI HARI INI

Air Masih Tenang di Ducati, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Sejauh Ini Akur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X