BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC akan menjamu Persib Bandung dalam laga pertama Liga 1 2022-2023 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Minggu (24/7/2022).
Pada laga tersebut, Persib Bandung berpeluang mendapatkan dukungan dari Bobotoh.
Pelatih Bhayangkara FC, Widodo Cahyono Putro, mengaku tidak mempermasalahkan situasi tersebut.
Baca Juga: Lisandro Martinez Masuk 10 Besar Pemain Bergaji Tertinggi di Manchester United
Malah menurut Widodo Cahyono Putro, skuad Bhayangkara FC bakal semakin terpacu.
"Itu memacu semangat kami, justru mereka tambah semangat, dengan banyaknya suporter yang hadir," ucap mantan pelatih Persita Tangerang tersebut saat ditemui seusai latihan.
Lebih lanjut, Widodo Cahyono Putro merasa tidak gentar menghadapi tim besutan Robert Rene Alberts itu.
Dikatakan Widodo Cahyono Putro, Bhayangkara FC juga memiliki kekuatan yang tidak kalah mentereng dengan skuad Persib Bandung.
Nama-nama yang memperkuat Bhayangkara FC, di antaranya Youssef Ezzejjari, Dendy Sulistyawan, TM Ichsan, dan Anderson Salles.
Ia berharap Bhayangkara FC dapat mengamankan poin penuh atas Persib Bandung.
Baca Juga: Messi Thailand Akhirnya Melawan Messi Beneran, Siapa yang Menang?
"Saya melihat sama dengan tim-tim lain, mereka bisa memainkan pemain-pemain yang baik, terus pemain-pemain yang kelasnya di atas rata-rata," ucap mantan pemain timnas Indonesia itu.
"Tetapi kami juga punya itu, pemain kami sudah berpengalaman, saya tidak masalah, mau lawan siapa."
"Tentu kemenangan," kata Widodo Cahyono Putro.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar