Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Janji Pemain yang Pernah Dipanggil Luis Milla di Dewa United

By Abdul Rohman - Kamis, 21 Juli 2022 | 14:00 WIB
Nasir tengah menjalani latihan bersama Dewa United
DEWA UNITED
Nasir tengah menjalani latihan bersama Dewa United

BOLASPORT.COM - Pemain yang pernah dipanggil Luis Milla ke timnas U-22 Indonesia pada medio 2017, Nasir, mempunyai tekad kuat bersama skuad Dewa United.

Nasir berjanji tidak akan menyia-nyiakan kesempatan tampil yang diberikan pelatih Dewa United, Nil Maizar.

Nasir merupakan salah satu rekrutan baru Dewa United dalam menatap Liga 1 2022-2023.

Baca Juga: Persib yang Tandang ke Bhayangkara FC Berpeluang Didukung Bobotoh, Widodo Cahyono Putro: Memacu Semangat

Sebelumnya, pemain berusia 26 tahun itu memperkuat Persela Lamongan di Liga 1 2021-2022.

Namun, Persela Lamongan terdegradasi ke Liga 2.

"Jika nantinya saya diberi kesempatan, pastinya saya akan bermain seratus persen," ucap Nasir.

Baca Juga: Komentar Bruno Fernandes Terkait Masa Depan Cristiano Ronaldo di Manchester United

"Itu adalah suatu bentuk tanggung jawab saya seorang pemain."

"Saya wajib memberikan yang terbaik untuk tim ini," kata pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu.

Lebih lanjut, Nasir yakin Dewa United dapat bersaing di Liga 1 2022-2023, meskipun berstatus sebagai tim promosi.

Baca Juga: Ingin Seperti Valentino Rossi, Fabio Quartararo Tunggu Momen Geber Mobil F1

"Saya melihat klub ini punya visi dan misi yang bagus," kata tutur Nasir.

"Untuk bisa bersaing di Liga 1 nanti," kata Nasir," tutup pemain kelahiran Tuban, Jawa Timur itu.

Adapun dalam laga pertama Liga 1 2022-2023, Dewa United akan bersua Persis Solo, Senin (25/7/2022).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X