Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pujian Erling Haaland untuk Jack Grealish Usai Beri Assist untuk Gol Perdananya

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 24 Juli 2022 | 15:15 WIB
Tiga pemain Manchester City, Bernardo Silva, Erling Haaland, dan Jack Grealish
TWITTER.COM/MANCITY
Tiga pemain Manchester City, Bernardo Silva, Erling Haaland, dan Jack Grealish

BOLASPORT.COM - Striker anyar Manchester City, Erling Haaland, mengirimkan pujian kepada rekan satu timnya Jack Grealish.

Erling Haaland akhirnya menjalani debut dengan Manchester City.

Momen debut non-kompetitif tersebut terjadi pada duel melawan jawara Bundesliga, Bayern Muenchen di Lambeau Field, Wisconsin, Amerika Serikat, Minggu (24/7/2022) pagi WIB.

Dalam laga tersebut, bomber timnas Norwegia itu dipercaya Pep Guardiola tampil sejak menit awal.

Erling Haaland mengisi posisi striker utama Manchester City dalam skema permainan 4-3-3.

Tanpa butuh waktu lama, Erling Haaland langsung mencetak gol perdananya untuk The Citizens hanya dalam 12 menit.

Gol itu berawal dari Jack Grealish yang mengirimkan umpan silang di dalam kotak penalti.

Baca Juga: Debut Mengecewakan Robert Lewandowski di Barcelona, Main Setengah Babak dan Gagal Cetak Gol

Operan tersebut kemudian disambar Haaland dengan cara mencocor bola dengan kaki kanannya.

Usai laga berakhir, Haaland pun mengucapkan terima kasih sekaligus pujian untuk penyerang sayap timnas Inggris tersebut.

"Bagus. Dia harus menjadi lebih baik dan saya harus menjadi lebih baik," ucap Haaland seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Man City.

"Akan tetapi, itu adalah assist yang bagus."

"Saya suka suasana di sekelilingnya jadi ini akan menyenangkan."

Baca Juga: Hasil Pramusim Liga Inggris - Derbi London Berakhir Tragis buat Chelsea, Kalah 4 Gol Tanpa Balas dari Arsenal

"Sangat bagus untuk memulai lagi setelah enam minggu tanpa bermain sepak bola jadi itu adalah perasaan yang bagus," tutur penyerang berusia 26 tahun itu menambahkan.

Gol Haaland sendiri menjadi satu-satunya gol dalam tersebut.

Manchester City pun sukses menekuk Bayern Muenchen dengan skor tipis 1-0.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Manchester City
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Skuad Timnas Indonesia Eks Proyek Piala Dunia U-20, Para Pemain Sudah Bersama Shin Tae-yong Selama 2,5 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136