Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Vs Juventus - Head-to-Head dan Prediksi Line-up, Robert Lewandowski Incar Gol Pertama

By Arizal Muhammad Valevi - Senin, 25 Juli 2022 | 21:40 WIB
Raphinha rayakan golnya bersama rekan satu timnya, ketika Barcelona melakoni laga pramusim menghadapi Inter Miami pada Rabu (20/7/2022) pukul 07.00 WIB.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Raphinha rayakan golnya bersama rekan satu timnya, ketika Barcelona melakoni laga pramusim menghadapi Inter Miami pada Rabu (20/7/2022) pukul 07.00 WIB.

BOLASPORT.COM - Barcelona akan bersua Juventus pada laga lanjutan pramusim 2022-2023. Bomber baru Barca, Robert Lewandowski, membidik gol pertama dengan seragam tim anyarnya.

Barcelona kembali akan melanjutkan laga pramusim 2022-2023 setelah tampil apik pada beberapa pertandingan yang sudah dilalui selama tur pramusim.

Sebelumnya, skuad asuhan Xavi Hernandez menghadapi Inter Miami pada laga yang berlangsung Rabu (20/7/2022).

Di pertandingan tersebut, raksasa Catalunya mampu menang dengan skor telak 6-0.

Pemain anyar yang baru saja didatangkan Barcelona dari Leeds United, Raphinha, tampil apik dengan mencetak satu gol dan dua assist.

Baca Juga: Beda dengan Chelsea, Arsenal Lebih Tahu Diri soal Transfer Raphinha

Di laga kedua, Barca bersua Real Madrid dalam pertandingan yang biasa disebut dengan El Clasico.

Pada pertandingan yang berlangsung Minggu (24/7/2022), Barcelona kembali berhasil meraih kemenangan lewat gol tunggal yang disarangkan Raphinha.

Kini, Barcelona akan kembali melanjutkan laga pramusim menghadapi Juventus.

I Bianconeri sendiri baru sekali melakoni laga pramusim di AS, yakni pada Sabtu (23/7/2022), menghadapi Guadalajara.

Partai itu dimenangkan Si Nyonya Tua dengan skor 2-0.

Laga antara Barcelona melawan Juventus akan berlangsung pada Rabu (27/7/2022) pukul 07.30 WIB.

Buat Robert Lewandowski, pertandingan melawan rival klasik seperti Juventus akan menjadi momen tepat untuk mencetak gol perdananya.

Lewandowski sudah mencicipi debut berseragam Barcelona saat menghadapi Real Madrid.

Namun, dia tak berhasil menandakan aksi pertamanya dengan raihan gol.

Lewandowski tampil satu babak pada el clasico sebelum posisinya digantikan Pierre-Emerick Aubameyang.

Kontra Los Blancos, Lewandowski dipasang sebagai starter di pos penyerang tengah dengan diapit Ansu Fati dan Raphinha di kedua sisi.

Ketika bertemu Juventus nanti, eks striker Bayern Muenchen dijagokan bakal kembali menjadi starter.

Kali ini Ousmane Dembele diperkirakan membantu Lewandowski dari sisi kiri, sedangkan sayap kanan penyerangan masih akan ditempati Raphinha.

Di lain pihak, Juventus bergelut dengan masalah cederanya Paul Pogba.

Sang gelandang Prancis mengalami masalah pada meniskus dan tidak ikut skuad ke Dallas untuk menghadapi Barca.

Head to Head Barcelona vs Juventus

Barcelona 3-0 Juventus (09/08/2021)

Barcelona 0-3 Juventus (09/12/2020)

Juventus 0-2 Barcelona (29/10/2020)

Juventus 0-0 Barcelona (23/11/2017) 

Raphinha merayakan gol dalam duel pramusim Barcelona melawan Inter Miami di DRV PNK Stadium, Fort Lauderdale (19/7/2022).
CHANDAN KHANNA/AFP
Raphinha merayakan gol dalam duel pramusim Barcelona melawan Inter Miami di DRV PNK Stadium, Fort Lauderdale (19/7/2022).

Baca Juga: Mueller Akui Bayern Muenchen Linglung Usai Kepergian Lewandowski

Prediksi Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Andreas Christensen, Eric Garcia, Ronald Araujo, Alba; Gavi, Busquets, Pedri; Raphinha, Robert Lewandowski, Ousmane Dembele.

Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci, Bremer, Alex Sandro; Manuel Locatelli, Weston McKennie, Denis Zakaria; Angel Di Maria, Dusan Vlahovic, Moise Kean.

Baca Juga: Efek Ronaldo jika Bergabung ke Atletico, Dicap Tukang Kabur dan Pengkhianat

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : SofaScore.com, Transfermarkt.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136