Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Pogba dan Angel Di Maria Bergabung, Juventus Ketiban 1 Berkah

By Ivan Rahardianto - Selasa, 26 Juli 2022 | 00:00 WIB
Menurut kiper Juventus, Wojciech Szczesny, kehadiran Paul Pogba dan Angel Di Maria di Juventus telah membawa satu keberkahan untuk Juventus.
TWITTER.COM/FANSTRIBEHQ
Menurut kiper Juventus, Wojciech Szczesny, kehadiran Paul Pogba dan Angel Di Maria di Juventus telah membawa satu keberkahan untuk Juventus.

BOLASPORT.COM - Menurut kiper JuventusWojciech Szczesny, kehadiran Paul Pogba dan Angel Di Maria di Juventus telah membawa satu berkah untuk Juventus.

Pada bursa transfer musim panas 2022, Juventus berhasil mendapatkan dua pemain bintang.

Kedua pemain bintang tersebut adalah Paul Pogba dan Angel Di Maria.

Pogba, yang berusia 29 tahun, didatangkan Juventus dengan status bebas transfer dari Manchester United pada bursa transfer musim panas 2022.

Juventus kemudian memberikan kontrak jangka panjang dengan durasi selama empat tahun kepada gelandang timnas Prancis itu.

Sementara itu, Di Maria didatangkan Si Nyonya Tua dari Paris Saint-Germain (PSG) dengan status bebas transfer.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, winger timnas Argentina ini diikat kontrak dengan durasi selama satu tahun.

Kehadiran dua pemain tersebut di Juventus mendapatkan komentar dari kiper Si Nyonya Tua, Wojciech Szczesny.

Baca Juga: Tur Pramusim ke Amerika Serikat, Juventus Malah Dibuat Khawatir oleh Paul Pogba

Eks kiper Arsenal itu mengatakan bahwa kedatangan Pogba dan Di Maria telah membawa satu berkah untuk Juventus.

Berkah tersebut adalah para pemain muda yang ada di skuad Juventus bisa belajar banyak dari Pogba dan Di Maria.

"Secara keseluruhan, skuad ini cukup muda," kata Wojciech Szczesny, dinukil BolaSport.com dari Football Italia.

"Jadi, pemain muda kami bisa belajar dari mereka."

"Mereka juga memiliki kualitas luar biasa dan akan memberikan kontribusi penting di lapangan," tutur Szczesny menambahkan.

Di sisi lain, Juventus sedang menjalani tur pramusim Liga Italia di Amerika Serikat.

Dalam tur di Amerika Serikat, Juventus sudah menjalani satu laga dari tiga pertandingan yang dijadwalkan.

Satu laga yang telah dijalani Juventus adalah laga melawan Chivas Guadalajara di Stadion Allegiant, Las Vegas, Sabtu (23/7/2022) pagi WIB.

Dalam laga tersebut, Juventus berhasil mengalahkan Chivas Guadalajara skor 2-0.

Gol-gol Juventus dicetak oleh Marco da Graca (menit ke-10) dan Mattia Compagnon (80').

Adapun dua laga Juventus lainnya adalah menghadapi Barcelona, Rabu (27/7/2022), dan Real Madrid, Minggu (31/7/2022).

Jadwal tur pramusim Juventus 2022-2023, dilansir BolaSport.com dari ESPN:

Juventus vs Barcelona, ​​Stadion Cotton Bowl (Dallas - 27 Juli 2022)

Juventus vs Real Madrid, Stadion Rose Bowl (Pasadena - 31 Juli 2022)

Juventus vs Atletico Madrid, Stadion Bloomfield (Tel-Aviv - 8 Agustus 2022)

Baca Juga: Barcelona Vs Juventus - Head-to-Head dan Prediksi Line-up, Robert Lewandowski Incar Gol Pertama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Football-italia.net, ESPN.com, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136