BOLASPORT.COM - Striker Napoli, Victor Osimhen, buka suara terkait rumor yang mengaitkannya dengan Manchester United.
Manchester United tengah berbenah di bawah arahan pelatih Erik ten Hag.
Erik ten Hag datang dengan maksud membuat Manchester United kembali tampil kompetitif usai jalani musim yang buruk.
Sejumlah lini telah dibenahi dengan mendatangkan pemain. Ada tiga nama yang sudah didatangkan Man United pada bursa transfer musim panas 2022.
Rekrutan anyar tersebut di antaranya Tyrell Malacia, Christian Eriksen, dan Lisandro Martinez.
Man United sendiri masih ingin memperkuat lini serang dan santer dikaitkan dengan Antony dari Ajax Amsterdam.
Baca Juga: Tak Main sebagai Bek Tengah, Ini Peran Baru Antonio Ruediger di Real Madrid
Salah satu striker lain yang dikaitkan dengan Man United di pasar transfer adalah Victor Osimhen.
Striker Napoli tersebut akhirnya buka suara terkait rumor yang mengaitkan dirinya dengan Man United.
"Saya di Napoli. Saya sangat menghormati klub saya," ujar Osimhen, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.
"Itu hanya rumor di pasar transfer. Saya baik-baik saja di sini dan saya tidak pernah memiliki hubungan sedekat ini dengan semua orang seperti saat ini."
"Saya berbicara dengan presiden, dialah yang memutuskan, dan dia meyakinkan saya dengan menjelaskan rencana klub."
"Saya senang dengan apa yang dia katakan kepada saya dan pembeliannya berkualitas: kata-kata diikuti dengan perbuatan."
"Saya sangat senang bermain dengan Napoli dan kita lihat saja di masa depan," tutur Osimhen menambahkan.
Baca Juga: Liverpool Punya Banyak Bek Berkualitas, Virgil van Dijk: Saya Bersyukur!
Striker asal Nigeria ini sukses menjalani musim keduanya di Napoli setelah datang dari LOSC Lille pada 2020.
Osimhen telah tampil dalam 62 pertandingan dengan mencetak 28 gol dan menghasilkan 9 assist.
Victor Osimhen in the lega serie A last season by numbers:
— 24 games
— 7 headed goals
— 7 foot goals
— 2 assistNapoli sees more opportunities in him. ???????????????????? pic.twitter.com/Hi6Yis69S3
— D’ stats ???? (@alidiligent39) July 25, 2022
Musim 2021-2022, Osimhen juga berhasil antarkan Napoli finis di urutan ketiga klasemen akhir Liga Italia.
Osimhen kini bertekad untuk mampu membawa Napoli bersaing secara kompetitif di Serie A dan Liga Champions musim 2022-2023.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar