BOLASPORT.COM - Aksi individu fantastis Ousmane Dembele mewarnai hasil imbang antara Barcelona dan Juventus dalam laga pramusim.
Skor 2-2 menutup duel Barcelona versus Juventus di Stadion Cotton Bowl, Amerika Serikat, Rabu (27/7/2022) pagi WIB.
Ousmane Dembele menjadi pemain paling bersinar bagi kubu Blaugrana lewat kontribusi dua gol.
Gol pertama Dembele yang tercipta pada menit ke-34 paling menyita perhatian karena didahului oleh atraksi individu memukau.
Winger timnas Prancis itu mengawali aksinya dengan pergerakan melalui sisi kanan pertahanan Juventus.
Dari sana, Dembele melesat masuk ke kotak penalti sambil berlari di antara dua pemain lawan.
Dia kemudian kembali mengelabui dua bek Bianconeri sebelum melepaskan tembakan mendatar ke sudut gawang.
Aksi ini mengingatkan pada Lionel Messi yang hobi meliuk-liuk melewati pemain rival.
Dembele bak kesurupan arwah sang mantan superstar Barcelona.
Laissez passer Ousmane Dembélé ! @dembouz . ⚡️ #BarçaJuve pic.twitter.com/jJMgBISCVT
— FC Barcelona (@fcbarcelona_fra) July 27, 2022
Selepas gol Dembele, Juventus menyamakan kedudukan pada menit ke-39 usai tembakan kaki kanan Moise Kean gagal dibendung kiper Marc-Andre ter Stegen.
Cuma satu menit berselang, Dembele kembali menggetarkan jala gawang Juventus untuk membawa Barcelona unggul.
Namun, lagi-lagi Kean muncul sebagai malapetaka bagi Barcelona dengan golnya (51').
Sementara Dembele bersinar lewat torehan brace alias dwigol, Robert Lewandowski masih belum bisa menunjukkan kesaktiannya.
Mantan striker Borussia Dortmund itu tak kunjung bisa membuka rekening golnya sejak datang ke Barcelona.
Duel kontra Juventus menjadi penampilan kedua Lewandowski dalam balutan seragam Barca.
Saat melakoni debut untuk raksasa Catalunya dalam pertandingan kontra Real Madrid, Minggu (24/7/2022) pagi WIB, Lewandowski bermain selama 45 menit.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar