Namun, pelatih asal Belanda itu menyinggung bahwa tak semua pemainnya dalam kondisi baik.
Sebab ada beberapa pemain yang masih bergelut dengan cedera seperti David da Silva yang baru sembuh.
Seperti diketahui, David da Silva sebelumnya mengalami cedera di bagian paha ketika menjalani pertandingan di Piala Presiden beberapa waktu lalu.
David da Silva memang telah ikut bermain lawan Bhayangkara FC dalam laga perdana tersebut.
Akan tetapi, David dinilai belum dalam kondisi atau performa terbaiknya sehingga masih belum maksimal dan terlihat kelelahan.
Tampil sebagai tuan rumah melawan Madura United, tentu saja mereka dituntut meraih kemenangan.
Namun, itu bukan lawan yang mudah.
Tim asal Pulau Garam itu tampil cukup meyakinkan pada laga perdana Liga 1 dengan meraih kemenangan telak 8-0 atas Barito Putera.
Dengan menghadapi Madura United nantinya, tentu David diharapkan bisa tampil lebih baik.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar