Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kepergian Robert Lewandowski Justru akan Menguntungkan Bayern Muenchen

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 28 Juli 2022 | 18:15 WIB
Bomber anyar Barcelona, Robert Lewandowski
TWITTER.COM/YASSLNSZN
Bomber anyar Barcelona, Robert Lewandowski

BOLASPORT.COM - Kepergian Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen ke Barcelona dianggap justru akan menguntungkan juara bertahan Liga Jerman tersebut. 

Robert Lewandowski pindah ke Barcelona setelah memperkuat jawara Bundesliga, Bayern Muenchen selama delapan musim. 

Kepergian Robert Lewandowski berarti Bayern Muenchen kehilangan sosok yang sudah menyumbangkan lebih dari 300 gol dan berkontribusi membawa klub tersebut memenangi sejumlah trofi. 

Namun, mantan pemain Bayern Muenchen, Dietmar Hamann, menilai Bayern tidak perlu khawatir. 

Di mata Dietmar Hamann, Bayern Muenchen justru diuntungkan tanpa adanya Robert Lewandowski di Allianz Arena. 

Dietmar Hamann mengacu kepada sikap Robert Lewandowski pada akhir musim 2021-2022 yang bersikeras ingin pergi dari Bayern, kendati manajemen klub mengatakan tidak berniat melepasnya. 

“Menurut saya Bayern Muenchen senang Lewandowski sudah pergi. Naik-turun pada bursa transfer dimulai dan dia membuat pernyataan yang keras,” kata Hamann, dikutip BolaSport.com dari Football Espana. 

Baca Juga: Juergen Klopp Tak Peduli Kekhawatiran soal Kondisi Fisik Liverpool

“Patut dikatakan bahwa Bayern Muenchen bersikap profesional. Robert Lewandowski membantu Bayern dengan pernyataan yang ia lontarkan.” 

“Tanpa omongan Lewandowski, Bayern Muenchen mungkin tidak akan mendapat uang sebanyak yang mereka dapatkan.” 

“Kepergian Lewandowski memang tidak berkelas. Namun, keputusannya pindah sangat membantu Bayern,” tutur Hamann. 

Pelatih Bayern Muenchen, Julian Nagelsmann, bersalaman dengan Robert Lewandowski, seusai laga Bundesliga kontra Greuther Fuerth di Fuerth, 24 September 2021.
CHRISTOF STACHE/AFP
Pelatih Bayern Muenchen, Julian Nagelsmann, bersalaman dengan Robert Lewandowski, seusai laga Bundesliga kontra Greuther Fuerth di Fuerth, 24 September 2021.

Penyerang berkebangsaan Polandia itu dibeli dari Bayern Muenchen dengan banderol sebesar 60 juta euro (sekitar Rp939 miliar).

Lewandowski diikat kontrak El Barca dengan durasi empat musim atau tepatnya hingga 2026.

Drama mengiringi kepergian Robert Lewandowski

Sejak pekan terakhir musim 2021-2022, Lewandowski mengatakan ia akan angkat kaki dari Bayern Muenchen

Baca Juga: Demi Menebus Kesalahan, Barcelona akan Pulangkan Lionel Messi Musim Depan

Hal itu diindikasikan karena ia sudah mencapai kesepakatan personal dengan Barcelona

Kala itu, Bayern masih berusaha menahannya pergi. 

Robert Lewandowski pun berang dan mengeluarkan pernyataan soal alasannya ingin pindah. 

Pemain berusia 33 tahun tersebut mengatakan ia tidak merasa dihormati oleh Bayern Muenchen

Tarik-ulur terus berlangsung hingga Bayern Muenchen akhirnya melepas Lewandowski ke Blaugrana.



Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Bagian Tesulit Direktur Ducati saat Beri Tahu Enea Bastianini Tak Lagi Jadi Pembalap Mereka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136