BOLASPORT.COM - Persib Bandung terancam kehilangan banyak pemain dalam laga pekan kedua Liga 1 2022-2023 melawan Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (30/7/2022).
Pertandingan ini akan menjadi laga perdana Persib Bandung main di markas mereka.
Akan tetapi, justru kabar kurang sedap yang menghampiri Persib Bandung jelang lawan Madura United ini.
Sebelumnya beberapa pemain dipastikan cedera dan harus absen dalam sesi latihan bersama tim.
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Ezra Walian Kirim Peringatan ke Madura United
Beberapa pemain itu yakni Teja Paku Alam, Febri Hariyadi, dan Backham Putra Nugraha dipastikan masih menjalani latihan terpisah.
Dengan begitu, mereka dipastikan harus absen dalam laga melawan Madura United.
Akan tetapi, kabar buruk itu tak berhenti disitu saja.
Satu pemain andalan Maung Bandung lainnya yakni bek kanan Henhen Herdiana juga terancam absen memberla tim.
Henhen dikabarkan mengalami gangguan kesehatan, sehingga ia terancam absen.
Pelatih Persib, Robert Alberts tak ingin buru-buru dalam menghadapi hal ini.
Menurutnya saat ini pihaknya masih menunggu kabar baik dari Henhen.
“Henhen sedang sakit. Semalam, ia terserang demam, kami masih menanti apa yang sedang terjadi kepadanya,” ujar Robert Alberts sebagaimana dilansir BolaSport.com, Jumat (29/7/2022).
Baca Juga: Laga Kandang Perdana Persib , Daisuke Sato Bertekad Beri Kado Terbaik untuk Bobotoh
Namun, apabila nantinya Henhen memang diharuskan beristirahat dan tak bisa membela tim.
Pelatih asal Belanda itu mengaku telah menyiapkan pemain untuk melakukan rotasi.
“Jika Henhen tidak bisa bermain karena masih sakit, ya bisa saja (melakukan rotasi),” kata Robert.
“Tapi akan lebih baik jika kita melihat kondisinya besok. Beckham juga untuk saat ini masih 50-50. Tapi Ezra sudah pulih dari cedera yang ia alami,” ucapnya.
Walaupun Henhen nantinya harus absen, Robert mengaku tak terlalu khawatir.
Mantan pelatih PSM Makassar itu menilai bahwa untuk posisi Henhen Persib masih memiliki beberapa pemaian seperti Bayu Fiqri dan Eriyanto.
Baca Juga: Tandang ke Markas Persib, Kiper Madura United Targetkan Kembali Cleen Sheet
Robert masih memiliki cadangan yang dapat diturunkan meski nantinya harus ada yang absen.
“Itu semua tidak akan menjadi masalah karena kami masih memiliki pemain yang bisa tampil. Kami masih punya cukup pemain,” tuturnya.
Sementara itu, untuk kepastiam Ciro Alves juga belum diputuskan meski beberapa waktu lalu striker asing tersebut telah mengikuti latihan dengan tim.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar