Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Septian Bagaskara Cetak Brace untuk RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan Jawab Peluang Dipanggil Shin Tae-yong

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 30 Juli 2022 | 09:20 WIB
Penyerang PSS Sleman, Septian Bagaskara, nampak lmelakukan sedikit selebrasi seusai mencetak gol di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 29 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Penyerang PSS Sleman, Septian Bagaskara, nampak lmelakukan sedikit selebrasi seusai mencetak gol di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 29 Juli 2022.

BOLASPORT.COM - Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan menjawab pertanyaan wartawan soal peluang dipanggilnya Septian Bagaskara ke timnas Indonesia setelah memborong brace.

RANS Nusantara FC ditahan imbang PSS Sleman 3-3 dalam laga pekan kedua Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jumat (29/7/2022).

Penyerang lokal RANS Nusantara FC, Septian Bagaskara mencetak dua gol dalam laga ini.

Brace yang dicetak Septian Bagaskara seolah menjawab keluhan yang dikatakan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu pernah mengeluh minimnya striker lokal yang berkualitas untuk bisa tajam di timnas Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022: Fokus Bima Sakti Untuk Timnas U-16 Indonesia Jelang Laga Perdana Lawan Filipina

Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan pun menjawab peluang anak asuhnya tersebut dipanggil Shin Tae-yong ke timnas Indonesia.

Ia mengaku belum pernah secara khusus membahas mengenai Septian Bagaskara namun sudah pernah bertemu Shin Tae-yong secara umum.

"Komunikasi dengan STY (Shin Tae-yong), saya pernah sampai bertemu dua kali," ucap Rahmad Darmawan.

"Tetapi, bicara umum saja."

"Secara khusus belum pernah terjadi," sambung Rahmad Darmawan.

Mengenai penampilan Septian Bagaskara, Rahmad Darmawan menganggap dia termotivasi dengan kehadiran Wander Luiz.

Penyerang 24 tahun itu dianggap bisa bersaing secara sehat dengan penyerang asing yang baru masuk.

Baca Juga: Dapat Perawatan Intensif usai Laga Kontra RANS Nusantara FC, Kiper PSS Sleman Hampir Dibawa ke Rumah Sakit

Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, nampak hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, nampak hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 Juli 2022.

"Septian Bagaskara di tengah tekanan dari kehadiran Wander Luiz," kata Rahmad Darmawan.

"Septian Bagaskara mampu memotivasi diri kalau dia harus bersaing keras, Wander Luiz juga harus bersaing," tambahnya.

Dengan tambahan dua gol, Septian Bagaskara langsung masuk daftar top skor sementara Liga 1 2022-2023.

Untuk striker lokal, ada juga Ahmad Nur Hardianto dari Borneo FC yang juga sudah mencetak dua gol.

Sementara itu, mengomentari hasil yang didapat RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan mengaku kecewa.

"Kecewa pasti, karena kami sudah unggul 2-1, lalu 3-1, hari ini kami sudah berusaha keras dan pemain sudah bermain dengan motivasi tinggi," kata mantan pelatih Barito Putera itu.

"Jujur setelah babak pertama tadi kita bermain dengan intensitas tinggi yang kita bangun, ada beberapa pemain yang kita siapkan masuk, tapi jujur ada beberapa keputusan yang saya telat tadi, saya akui saya telat dalam mengganti pemain."

Baca Juga: Link Live Streaming Community Shield Liverpool Vs Man City Hari Ini

Mantan pemain Persib Bandung dan PSS Sleman, Wander Luiz (tengah), nampak mengikuti latihan bersama RANS Nusantara FC di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Mantan pemain Persib Bandung dan PSS Sleman, Wander Luiz (tengah), nampak mengikuti latihan bersama RANS Nusantara FC di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 Juli 2022.

"Jadi kalau mau menyalahkan, jangan salahkan siapa-siapa, saya yang salah, saya yang telat ambil keputusan," imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
35
67
3
Manchester City
35
64
4
Newcastle United
34
62
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
34
60
7
Aston Villa
35
60
8
AFC Bournemouth
35
53
9
Fulham
35
51
10
Brighton & Hove Albion
34
51
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
34
79
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
34
67
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Villarreal
34
58
6
Real Betis
33
54
7
Celta Vigo
33
46
8
Rayo Vallecano
34
44
9
Mallorca
33
44
10
Osasuna
34
44
Klub
D
P
1
SSC Napoli
35
77
2
Inter
35
74
3
Atalanta
34
65
4
Juventus
34
62
5
Bologna
34
61
6
Roma
34
60
7
Lazio
34
60
8
Fiorentina
34
59
9
AC Milan
34
54
10
Como
35
45
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X