Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Kesalahan Fatal Chelsea Buat Jules Kounde Ilfil dan Akhirnya Lebih Pilih Barcelona

By Ivan Rahardianto - Sabtu, 30 Juli 2022 | 13:30 WIB
Dalam proses transfer Jules Kounde, Chelsea dilaporkan melakukan tiga kesalahan fatal sehingga membuat pemain Prancis itu lepas dari genggaman.
TWITTER.COM/FOOTBALL_TWEET
Dalam proses transfer Jules Kounde, Chelsea dilaporkan melakukan tiga kesalahan fatal sehingga membuat pemain Prancis itu lepas dari genggaman.

BOLASPORT.COM - Dalam proses transfer Jules Kounde, Chelsea dilaporkan melakukan tiga kesalahan fatal sehingga membuat pemain Prancis itu lepas dari genggaman.

Saga transfer Jules Kounde akhirnya berakhir sudah.

Setelah diperebutkan oleh Chelsea dan Barcelona, bek asal Prancis itu akhirnya memantapkan hatinya untuk bermain di Blaugrana.

Padahal, sebelum sepakat gabung ke Barcelona, Kounde dilaporkan akan bergabung dengan Chelsea.

Hal itu terjadi usai Chelsea menyetujui kesepakatan 55 juta pounds atau setara Rp992 miliar dengan Sevilla pekan lalu.

Namun, seiring waktu berjalan, kesepakatan itu layu dan Chelsea akhirnya gagal merekrut Kounde.

Selidi punya selidik, layunya kesepakatan tersebut tak bisa dilepaskan oleh tiga hal.

Dilansir BolaSport.com dari Metro, menurut Direktur Sepak Bola Sevilla, Monchi, ada tiga kesalahan fatal yang dilakukan oleh Chelsea sehingga kesepakatan untuk Kounde gagal terwujud.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Cari Penerus Benzema, Real Madrid Kejar Penyerang Pencetak Dua Sejarah di Liga Inggris

Pertama, Monchi mengatakan bahwa Chelsea ragu-ragu untuk mendatangkan Kounde.

Kedua, Chelsea mengulur-ulur waktu dalam proses perekrutan Kounde.

Ketiga, tawaran yang dilayangkan oleh Chelsea kalah jauh dibanding tawaran Barcelona.

"Pada awalnya, banyak klub yang tertarik," kata Monchi, dinukil BolaSport.com dari Metro.

"Di babak terakhir, Chelsea tetap di atas semua orang, kami telah bernegosiasi selama sebulan terakhir hingga kami mencapai kesepakatan lisan Kamis lalu."

"Pemain juga mencapai kesepakatan tetapi pada saat terakhir, Chelsea ragu."

"Semuanya berhenti, ada tawaran yang sangat bagus tetapi mereka memutuskan untuk berhenti."

“Kemudian Barcelona muncul. Pertama kali Alemany menghubungi saya adalah pada hari Senin dan Barca menyampaikan minat mereka kepada kami."

"Kami meminta mereka untuk tawaran yang, pada awalnya, lebih rendah dari apa yang kami pikirkan."

"Akan tetapi, memang benar bahwa setelah itu datang upaya penting dari Barcelona dan dengan jumlah yang signifikan, yang terbesar dalam sejarah Sevilla."

"Kami harus bernegosiasi dengan kondisi yang sulit karena kami membutuhkan capital gain."

"Pemain memiliki dua tahun tersisa di kontraknya dan, jika tidak, dia akan keluar musim panas ini, kami sudah mati."

"Ini akan menjadi kali ketiga kami memberi tahu dia 'tidak'."

"Presiden, wakil presiden, dan saya telah mencapai angka yang sangat penting tanpa harus membayar komisi atau perantara."

"Suka atau tidak, pasar menetapkan pedoman dan tawaran yang kami miliki, dari Man City, Chelsea, dan Barcelona selalu ada dalam jumlah tertentu, kami perlu menjualnya dan kami harus mengatakannya dengan jelas."

"Pemain itu, pada Kamis malam, dijual ke Chelsea. Dengan kesepakatan antara klub dan dengan pemain, tetapi, bahkan jika Anda telah berada di dunia ini untuk waktu yang lama, ada situasi yang masih mengejutkan Anda."

"Ada beberapa langkah di Chelsea yang membuat mereka meragukan profil Kounde. Penantian itu tertunda hingga Barca muncul."

"Chelsea ingin kembali, tapi tawaran Barca lebih baik."

"Kami memutuskan untuk menjualnya ke tim yang pemainnya puas pergi dan memberi Sevilla kondisi yang lebih baik."

"Tawaran terbaik yang kami terima adalah dari Barcelona, ​​begitulah adanya," tutur Monchi menambahkan.

Baca Juga: Hasil Pramusim Liga Inggris - Usai Dibantai Arsenal, Chelsea Sukses Lampiaskan ke Klub Papan Tengah Liga Italia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Metro.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Marselino Ferdinan Dilepas Oxford United ke ASEAN Cup 2024, Ada Lobi Ketum PSSI Saat Klub Luar Negeri Lain Sulit Rilis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X