BOLASPORT.COM - Adik kelas Cristiano Ronaldo di timnas Portugal, Joao Felix, membuat Erik ten Hag merasakan kekalahan pertama sebagai pelatih Manchester United.
Manchester United melakoni laga lanjutan pramusim Liga Inggris melawan tim asal Spanyol, Atletico Madrid, di Stadion Ullevaal, Oslo, Norwegia pada Sabtu (30/7/2022) waktu setempat atau malam hari WIB.
Dalam laga tersebut, Manchester United menurunkan hampir seluruh skuad utama dalam susunan pemain mereka, termasuk bek sayap anyar, Tyrell Malacia.
Sementara dua rekrutan lainnya, Lisandro Martinez dan Christian Eriksen, duduk di bangku cadangan Manchester United.
Sejak babak pertama dimulai, Manchester United tampil lebih mendominasi dalam hal penguasaan bola.
Hingga menit ke-30, Manchester United mencatatkan penguasaan bola mencapai 59 persen.
Meski mendominasi penguasaan bola, Manchester United belum mampu mencetak gol sama sekali hingga 30 menit babak pertama berjalan.
Baca Juga: Gara-Gara Kebijakan Baru Barcelona, Man United Harus Lupakan De Jong
Bahkan, Setan Merah hanya mampu melepaskan lima tembakan dan hanya satu yang mampu mengarah tepat ke gawang Atletico Madrid.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | MUTV |
Komentar