Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asnawi Mangkualam Dipuji Shin Tae-yong Usai Cetak Gol Lagi di Ansan Greeners

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 1 Agustus 2022 | 22:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan pujian kepada Asnawi Mangkualam yang kembali mencetak gol bareng Ansan Greeners.
INSTAGRAM.COM/ASNAWI_BHR
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan pujian kepada Asnawi Mangkualam yang kembali mencetak gol bareng Ansan Greeners.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan pujian kepada Asnawi Mangkualam yang kembali mencetak gol bareng Ansan Greeners.

Asnawi Mangkualam kembali mencetak gol dalam kemenangan 3-0 Ansan Greeners atas Jeonnam Dragons di Ansan WA Stadium pada laga lanjutan K-League 2 2022, Minggu (31/7/2022) waktu setempat.

Asnawi Mangkualam mencetak golnya ke gawang Jeonnam Dragons pada babak kedua, tepatnya menit ke-59.

Bermula dari pergerakan Asnawi Mangkualam ke dalam kotak penalti, dia lalu melakukan sepakan kaki kanan.

Namun, percobaan pertama Asnawi Mangkualam masih bisa dihalau pemain lawan.

Bola liar lalu kembali ke Asnawi Mangkualam yang melepaskan sepakan kedua dan sukses merobek gawang Jeonnam Dragons.

Gol dari Asnawi Mangkualam tersebut lantas membuka keran gol Ansan Greeners ke gawang Jeonnam Dragons.

Pasca-gol Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners menambah dua gol lagi via Thiago Henrique (menit ke-68, 72').

Berkat golnya melawan Jeonnam Dragons itu pula Asnawi Mangkualam mendapatkan sanjungan dari Shin Tae-yong.

Baca Juga: Lionel Messi Resmi Raih Trofi ke-41, Rekor Gelar Dani Alves Masih Belum Tertandingi

"Asnawi bermain sangat baik kemarin," tulis komentar Shin Tae-yong dalam unggahan Asnawi Mangkualam di Instagram.

Selain Shin Tae-yong, pelatih Ansan Greeners, Lim Jong-heon juga memuji performa Asnawi.

Namun, Lim Jong-heon menilai Asnawi masih bisa memperbaiki penampilannya bersama Ansan Greeners.

"Pada laga terakhir melawan Gyeongnam, Asnawi mengalami masa yang sangat sulit," kata Lim Jong-heon dilansir BolaSport.com dari laman Sports-g.

"Saat saya bersiap untuk pertandingan hari ini, saya fokus pada pemulihan. Jadi saya mulai bermain dengan cepat,"

"Yang saya inginkan dari Asnawi adalah dia cepat pulih dan berjalan lancar di game berikutnya."

"Ada bagian yang tidak mulus dalam proses bertahan atau menyerang."

"Jika Anda memperbaikinya melalui pelatihan, Anda akan menunjukkan penampilan yang lebih baik."

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Bisa Bernasib Tragis Seperti Bek Timnas Thailand Jika Gabung Jeonbuk Hyundai Motors

"Tujuan hari ini dicapai melalui partisipasi aktif dalam serangan itu. Kami menggunakan tiga bek yang agresif."

"Jadi saya berharap akan ada lebih banyak adegan mencetak gol di masa depan," ujar Lim Jong-heon menambahkan.

Asnawi kini tercatat telah mengoleksi dua gol bersama Ansan Greeners pada musim 2022-2023.

Sebelumnya, kapten timnas Indonesia juga mampu mencetak sebiji gol saat Ansan Greeners menghadapi Gimpo FC, Minggu (23/7/2022).

Pada pertandingan tersebut, Ansan Greeners memenangi partai kontra Gimpo FC dengan skor 3-1.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by AMB. (@asnawi_bhr)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : instagram.com/asnawi_bhr, sports-g.com
REKOMENDASI HARI INI

Sukses Tahan Semen Padang, Bernardo Tavares: PSM Membuat Sejarah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X