Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Maaf Chelsea, Wesley Fofana Sudah Dilabeli Tak Dijual oleh Leicester City

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 1 Agustus 2022 | 23:00 WIB
Bek Leicester City, Wesley Fofana, menjadi incaran Chelsea.
TWITTER.COM/WHOSCORED
Bek Leicester City, Wesley Fofana, menjadi incaran Chelsea.

BOLASPORT.COM - Langkah Chelsea untuk mendapatkan Wesley Fofana dari Leicester City agak berat lantaran sang pemain sudah dilabeli tidak dijual.

Tim peringkat tiga Liga Inggris musim lalu, Chelsea, tengah disibukkan dengan pekerjaan mencari bek tengah baru pada bursa transfer musim panas 2022.

Chelsea membutuhkan suntikan tenaga di lini belakang lantaran ditinggal Antonio Ruediger dan Andreas Christensen.

Antonio Ruediger dan Andreas Christensen pergi setelah keduanya memutuskan tidak menambah masa bakti dengan Chelsea.

Kehilangan dua bek tengah membuat The Blues mau tidak mau mencari bek sentral baru di lantai bursa.

Satu pemain berhasil direkrut, yakni eks bek Napoli, Kalidou Koulibaly.

Kalidou Koulibaly diangkut oleh Chelsea setelah ditebus senilai 38 juta euro atau sekitar Rp571 miliar plus bonus.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Real Madrid Butuh Waktu 12 Hari, Nasib Timo Werner di Chelsea Mengambang

Koulibaly saja tak cukup sehingga Thomas Tuchel menginginkan satu lagi pemain untuk menambal lini belakangnya.

Bek Sevilla, Jules Kounde, adalah target selanjutnya bagi Chelsea untuk posisi bek.

Namun, Jules Kounde malah berlabuh ke Barcelona meski Chelsea sudah mati-matian dalam melakukan penawaran dan pendekatan.

Tidak hanya Kounde, Nathan Ake yang bermain untuk Manchester CIty, juga telah

Tanpa berlarut-larut dalam keputusasaan, Chelsea akhirnya mengalihkan fokusnya ke bek milik Leicester City, Wesley Fofana.

Wesley Fofana dipandang sebagai bek muda yang menjanjikan untuk menutup lubang yang ditinggalkan Ruediger dan Christensen.

Didukung postur tubuh menjulang hingga 1,90 dan badan yang tegap, Wesley Fofana adalah figur yang cocok untuk menjadi bek Chelsea.

Baca Juga: Antonio Conte Tegaskan Harry Kane Tidak Akan Kemana-mana Musim Ini

Akan tetapi, Chelsea sepertinya bakal kembali dibuat patah hati pada target mereka kali ini.

Bukan karena bakal ditikung Barcelona, tetapi pihak Leicester City tak sudi melepaskan pemain berusia 22 tahun tersebut pada bursa transfer musim panas 2022.

Fofana turut diyakini bahagia berada di King Power Stadium.

Selain itu, Brendan Rodgers selaku pelatih The Foxes menegaskan bahwa pemainnya tidak dijual pada musim panas ini.

Wesley Fofana menjadi bidikan Chelsea pada bursa transfer musim panas 2022.
TWITTER.COM/CFC_ALI10
Wesley Fofana menjadi bidikan Chelsea pada bursa transfer musim panas 2022.

"Tentu saja, dia adalah talenta top", kata Rodgers, dikutip BolaSport.com dari BBC Radio.

"Dia tidak untuk dijual. Dia masih memiliki banyak perbaikan untuk dibuat."

"Dia sangat senang di sini, dia sangat menikmati keadaan di sini."

Baca Juga: Berpaling ke Barcelona, Jules Kounde Ternyata Tak Pernah Ingin Gabung Chelsea

"Tentu saja dia akan menarik minat klub lain."

"Tugas kami, sejauh ini tidak merekrut siapa pun, adalah setidaknya mempertahankan pemain yang kami miliki."

"Saya tahu itu niatan dari klub," ujar dari Rodgers.

Meski dilabeli tidak dijual, potensi pecah rekor transfer Fofana masih bisa terjadi.

Fenomena tersebut bisa kembali terulang saat Chelsea mengangkut Ben Chilwell pada musim panas 2020.

Fofana sendiri dibanderol selangit oleh Leicester City hingga menyentuh 70 juta euro atau sekitar Rp1,14 triliun.

Mahalnya harga sang pemain dipicu oleh masa baktinya yang masih terikat hingga Juni 2027.

Pemain asal Prancis tersebut mendapatkan durasi kontrak yang panjang lantaran baru saja meneken kontrak baru pada Maret 2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : BBC Radio 5 Live, Transfermarkt.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X