BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Indonesia akan melanjutkan perjuangan mereka di Grup A Piala AFF U-16 2022 dengan menghadapi Singapura.
Laga timnas U-16 Indonesia vs Singapura akan dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (3/8/2022).
Menjelang pertandingan, pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima sakti mengatakan, dirinya telah mempersiapkan anak asuhnya dengan baik.
Dia meminta Arkhan Kaka dkk untuk tidak memandang sebelah mata Singapura meski sebelumnya digulung 1-5 atas Vietnam.
Baca Juga: Aji Santoso Beberkan Resep Rahasia Kemenangan Persebaya atas Persita
Menurut Legenda timnas Indonesia itu, skuad muda The Lion merupakan tim kuat yang bisa memberikan kejutan tak terduga.
Hal itu berkaca pada hasil pengamatannya melalui rekaman video laga Singapura kontra Vietnam.
Bima Sakti menyoroti lini serang Singapura, terutama sosok pemain bernomor punggung 9.
Pemain yang dimaksud Bimsa Sakti adalah Muhammad Qaisy Bin Ramli.
Menurut penilaiannya, Muhammad Qaisy memiliki kecepatan dan kemampuan menggiring bola untuk mengobrak-abrik pertahanan.
"Kami sudah mengamati video rekaman, kami juga menugaskan staf pelatih menonton laga Vietnam vs Singapura. Mereka tim bagus, tidak boleh dianggap remeh," ucap Bima Sakti
"Walaupun mereka kalah 5-1, artinya mereka bisa bikin gol. Catatan saya mereka punya nomor 9 itu cepat," ujarnya.
Bima Sakti melanjutkan, seluruh pemain timnas U-16 Indonesia dalam kondisi bugar dan siap diturunkan lawan Singapura.
"Kondisi semua dalam keadaan fit, cuma Afirzal sedikit agak lecet, semoga besok kami persiapkan lebih baik," kata Bima Sakti.
Laga melawan Singapura menjadi laga krusial bagi Indonesia untuk menjaga asa lolos dari fase grup.
Saat ini Garuda Muda menduduki peringkat kedua klasemen sementara Grup A Piala AFF U-16 2022 dengan raihan 3 poin dari satu laga
Indonesia mengemas poin sama dengan Vietnam namun kalah selisih gol.
Baca Juga: Alasan Bima Sakti Rotasi Pemain Timnas U-16 Indonesia vs Singapura, Ancang-ancang Hadapi Vietnam?
Adapun terdapat tiga grup (A-C) di Piala AFF U-16 2022.
Syarat wajib untuk lolos ke babak semifinal adalah menjadi juara grup.
Satu tiket sisa nantinya akan diperebutkan runner-up terbaik dari tiga grup.
Oleh karena itu, Bima Sakti berharap kepada suporter untuk terus mendukung perjuangan timnas U-16 Indonesia.
"Kami harapkan semakin banyak lagi penonton, bisa memotivasi pemain dan saya dengar harga tiket turun, mudah-mudahan animo masyarakat semakin banyak," kata pelatih berusia 46 tahun itu.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar