Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laporta Lanjutkan Kegilaan Barcelona, Sudah Incar Pemain Rp 1,3 Triliun

By Sri Mulyati - Selasa, 2 Agustus 2022 | 15:30 WIB
Presiden Barcelona, Joan Laporta.
TWITTER.COM/INFOSFCB
Presiden Barcelona, Joan Laporta.

BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, melanjutkan kegilaan klubnya dengan mengincar pemain berharga 90 juta euro (sekitar Rp1,37 triliun).

Aktivitas transfer Barcelona ternyata tidak berhenti setelah kedatangan lima pemain bintang baru.

Kedatangan Robert Lewandowski, Raphinha, Jules Kounde, Frenck Kessie, dan Andreas Christensen belum memuaskan Barcelona.

Barcelona sudah menghabiskan 153 juta euro (sekitar Rp2,33 triliun) untuk pembelian pemain pada bursa transfer musim panas 2022.

Pengeluaran tersebut menjadikan Barcelona sebagai salah satu klub terboros di Benua Eropa.

Status tersebut ternyata tidak mengkhawatirkan Joan Laporta yang masih bersemangat.

Selagi bursa transfer masih dibuka, Laporta pun memiliki beragam rencana.

"Ada pemain yang kemungkinan bergabung sebelum bursa transfer berakhir," ujar Laporta seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.

Baca Juga: Perbandingan Gaji Ronaldo dan Jagoan EURO Wanita 2022, Beda 740 Kali Lipat

"Orang lain terus membicarakan kami, tetapi kami memilih lanjut bekerja," kata Laporta menambahkan.

Namun, Laporta menegaskan bahwa kedatangan pemain tambahan tersebut tidak akan terjadi dalam waktu dekat.

Sebelum mengincar pemain baru lagi, Barcelona harus lebih dahulu menyelesaikan urusan pemain-pemain yang sudah mereka datangkan.

"Fokus kami sekarang adalah mendaftarkan para pemain baru dan mencarikan masa depan untuk beberapa nama yang tidak masuk rencana klub," kata Laporta.

"Xavi Hernandez masih terus menginginkan perbaikan tim," ujar pria berusia 60 tahun tersebut.

Pemain baru yang dirumorkan menjadi incaran terakhir Barcelona adalah gelandang serang Manchester City, Bernardo Silva.

Barcelona berani mengincar Silva setelah beberapa transfer mereka berakhir suskes.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Tak Berguna untuk Erik ten Hag, Manchester United akan Tendang Lima Pemainnya, Bisa Tutupi Biaya Transfer Lisandro Martinez

Hal tersebut meningkatkan optimisme Barcelona untuk mendatangkan Silva dari Man City.

Transfer Silva sendiri disebut melibatkan dana hingga 90 juta euro (sekitar Rp1,37 triliun).

Demi merekrut Silva, Barcelona pun harus segera menentukan masa depan Frenkie de Jong.

Penjualan De Jong cukup untuk menambah biaya transfer Silva demi melengkapi tim impian Xavi.

Pasalnya, Manchester United disebut sudi membayar hingga 85 juta euro (sekitar Rp1,29 triliun).

Transfer Silva bergantung kepada kesuksesan Barcelona untuk akhirnya membujuk De Jong pergi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
REKOMENDASI HARI INI

Mirip Masalah Argentina dan Lionel Messi, Mbappe Perlu Introspeksi Diri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X