BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll buka suara terkait apakah timnya akan menambah pemain lagi atau tidak pada pendaftaran pemain putaran pertama di Liga 1 2022-2023 ini.
Seperti diketahui, Persija Jakarta baru saja kembali melepas pemainnya yakni Rafli Mursalim pada Selasa (2/8/2022) ini.
Padahal bursa transfer Liga 1 2022-2023 akan segera berakhir pada 4 Agustus 2022.
Namun, tim berjulukan Macan Kemayoran itu alih-alih mendatangkan pemain baru.
Baca Juga: RESMI - Persija Lepas Satu Striker Lokal ke Klub Liga 2 2022
Mereka justru melepas beberapa pemainnya seperti Rafli dan Adrianus Dwiki yang belum lama ini juga mengakhiri kerja sama dengan Persija.
Tim kebangaan The Jakmania itu saat ini diyakini masih memiliki slot pemain di Liga 1 musim ini.
Persija sejauh ini baru saja mendatangkan beberapa pemain asing dan pemain lokal.
Untuk pemain asing Persija dipastikan telah lengkap yakni ada Ondrej Kudela, Hanno Behrens, Michael Krmencik, dan Abdulla Yusuf Helal.
Kemudian untuk pemain lokal Persija mendatangkan pemain-pemain cukup menjanjikan seperti Firza Andika, Hanif Sjahbandi, Hansamu Yama, dan Ricky Cawor.
Meski sudah mendatangkan pemain-pemain tersebut, tim asal Ibu Kota Indonesia, Jakarta itu memang masih memiliki peluang menamabh pemain.
Baca Juga: Frengky Missa Punya Peluang Tampil di Piala Dunia U-20, Pelatih Persija Kirim Pesan Penting
Berbicara soal menambah pemain, Thomas Doll memang masih enggan buka-bukaan.
Hal ini karena Persija masih bimbang terkait menambah pemain atau tidak.
“Tinggal beberapa hari lagi menuju akhir bursa transfer. Mari lihat apa yang akan terjadi,” ujar Thomas Doll kepada awak media.
Padahal sebelumnya Presiden Persija, Mohamad Prapanca mengatakan bahwa pihaknya telah berkomunikasi dengan tiga pemain lokal.
Hanya saja hingga saat ini belum bisa dipastikan apakah pemain tersebut nantinya akan direkrut Persija atau tidak.
Sebab keputusan ini sepenuhnya ada di tangan tim pelatih seperti apa pemain yang dibutuhkan mereka.
Alih-alih memantapkan diri untuk menambah pemain.
Pelatih asal Jerman itu justru dibuat bimbang masih mau mendatangkan pemain lagi atau tidak.
Hal ini karena ia tidak tahu bagaimana nantinya kebutuhan tim ke depannya.
“Untuk saat ini saya belum bisa berbicara karena belum jelas 100 persen,” tuturnya.
Meski belum jelas berapa banyak lagi pemain yang dibutuhkan.
Baca Juga: Hasil Komdis PSSI: Akibat Ulah Oknum Suporter, Persija Dihukum Rp 50 juta, Persib Rp 200 juta
Persija telah menunjukkan penampilan bagus, walaupun mereka memulai kompetisi musim ini dengan hasil kurang bagus.
Saat melawan Bali United pada laga perdana Persija kalah 0-1 dalam laga tandang mereka di Liga 1.
Setelah itu, mereka berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Persis Solo pada 31 Juli 2022 lalu.
Kemudian mereka akan kembali berjuang pada laga lanjutan Liga 1 dengan melawan PSM Makassar di Stadion BJ Habibie, Parepare, pada Jumat (5/8/2022).
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar