BOLASPORT.COM - Maria Willia berhasil meraih medali emas di ASEAN Para Games 2022 dari nomor lempar lembing F40/F46, kemenangan tersebut dipersembahkan untuk sang ayah.
Ada kisah mengharukan dalam kemenangan yang diraih oleh Maria Willia di ajang ASEAN Para Games 2022 kali ini.
Maria yang turun di nomor lempar lembing putri dengan klasifikasi F40/F46 sukses mengalahkan rivalnya dari Thailand.
Klasifikasi F40 merupakan klasifikasi yang diperuntukkan untuk atlet yang memiliki ukuran tubuh kecil akibat gangguan patofisiologi.
Meski tampil kurang percaya diri namun saat pertandingan Maria mampu mengatasinya dan mengkonversi menjadi kemenangan.
"Tidak menduga. katanya kan lawan saya yang dari Thailand itu lebih pro," ucap Maria usai pertandingan dikutip Bolasport.com dari rilis resmi
"Sempat deg-degan juga karena dua lemparan pertama saya didiskualifikasi terus."
Baca Juga: ASEAN Para Games 2022 - Para-panahan Tambah 2 Emas, Indonesia Makin Sulit Dikejar
Pada babak final Maria berhasil melakukan lemparan sejauh 27 meter.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | APG2022.COM |
Komentar