BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, berbicara mengenai kepemimpinan wasit usai laga kontra PSM Makassar yang berakhir 1-1
dalam pekan ketiga Liga 1 2022-2023 di Stadion B.J. Habibie, Pare-Pare, Sulawesi Selatan, Jumat (5/8/2022).
Menurut Thomas Doll, terdapat sejumlah keputusan keliru dari pengadil lapangan.
Sebut saja, wasit yang tidak memberikan beberapa tendangan penjuru kepada Persija Jakarta.
Baca Juga: PSSI Pede Timnas U-16 Indonesia Bisa Melangkah ke Final Piala AFF U-16 2022
Padahal lewat tayangan ulang, bola jelas-jelas menyentuh pemain PSM Makassar dan seharusnya corner kick untuk Persija Jakarta.
Selepas pertandingan pun, Thomas Doll, yang menghampiri pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, berbincang soal kinerja wasit.
Dan hasilnya, tidak ada yang puas dengan kepemimpinan wasit.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Grup C - Australia Disingkirkan Kamboja, Malaysia di Pucuk Usai Ditahan Myanmar
"Kami tidak mendapatkan tendangan sudut 2-3 kali, ketika kamu berbicara tentang wasit, kamu harus bertanya ke wasit, bukan ke saya," ucap pelatih asal Jerman itu.
"Saya juga sempat berbicara singkat dengan pelatih PSM (Bernardo Tavares) setelah pertandingan."
"Dan tidak ada yang senang dengan keputusan wasit dalam laga kali ini," kata Thomas Doll.
Baca Juga: Pamitan Emosional Bocah Lokal Barcelona Sebelum Merantau ke AS
Dia menambahkan, pemain Persija Jakarta turut gusar atas kinerja wasit.
"Dan pemain Persija juga marah," kata Thomas Doll.
Sementara itu, setelah berjumpa PSM Makassar, Persija Jakarta akan menghadapi Persikabo 1973 dalam pekan keempat Liga 1 2022-2023.
Laga tersebut digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/8/2022).
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar