BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Indonesia berpotensi menghadapi rival serumpun mereka, Malaysia, pada semifinal Piala AFF U-16 2022 tengah pekan depan.
Lantas, apa tanggapan pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, terkait potensi tersebut?
Timnas U-16 Indonesia meraih tiket semifinal Piala AFF U-16 2022 seusai menumbangkan Vietnam 2-1 pada matchday terakhir Grup A, Sabtu (6/8/2022) malam WIB.
Kemenangan atas Vietnam mengantar timnas U-16 Indonesia lolos ke semifinal dengan status juara Grup A Piala AFF U-16 2022.
Penampilan timnas U-16 Indonesia sepanjang Grup A sangat impresif karena berhasil menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan.
Tidak hanya itu, timnas U-16 Indonesia juga tercatat mencetak 13 gol dan hanya kebobolan satu kali dari tiga laga Grup A.
Pada semifinal Piala AFF U-16 2022 nanti, timnas U-16 Indonesia asuhan Bima Sakti akan menghadapi juara Grup C.
Hingga saat ini, persaingan di Grup C masih belum berakhir karena masih ada tiga tim yang berpeluang lolos ke semifinal.
Tiga tim itu adalah timnas U-16 Malaysia, Myanmar, dan juga Kamboja.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar