Baru-baru ini, Chelsea kembali dikabarkan akan kehilangan salah satu penyerangnya, Timo Werner.
Menurut laporan pakar transfer kenamaan dunia, Fabrizio Romano, yang dikutip BolaSport.com, Werner akan segera kembali ke RB Leipzig.
Kesepakatan penuh antara Chelsea dan RB Leipzig sudah terjalin dan semuanya akan segera selesai hari ini, Senin (8/8/2022) waktu setempat.
Awalnya, RB Leipzig berencana untuk meminjam penyerang asal Jerman itu dari Chelsea.
Akan tetapi, kesepakatan pun berubah menjadi pembelian permanen dan Werner akan kembali ke Jerman.
"Kesepakatan Timo Werner akan selesai pada hari Senin," tulis Fabrizio pada akun Twitter pribadinya.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Diincar Juventus, Timo Werner Malah Ditawarkan Chelsea ke Real Madrid
Timo Werner deal will be completed on Monday. RB Leipzig and Chelsea have full agreement, permanent deal confirmed as revealed yesterday - no loan with buy option. ???????????? #CFC
All parties will prepare documents in order to sign the agreement next week. pic.twitter.com/6VvxIEyuHk
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 7, 2022
"RB Leipzig dan Chelsea memiliki kesepakatan penuh, kesepakatan permanen dikonfirmasi seperti yang diungkapkan kemarin, tidak ada pinjaman dengan opsi pembelian," lanjut Fabrizio.
Sementara itu, untuk kontrak pemain kemungkinan akan ditandatangani pada minggu depan.
"Semua pihak akan menyiapkan dokumen untuk menandatangani perjanjian minggu depan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar