Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mandalika Tak Lagi Jadi Tempat Tes Pramusim MotoGP pada Tahun Depan

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 8 Agustus 2022 | 19:25 WIB
Dari kiri: Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales, pembalap Mooney VR46 Marco Bezzecchi, dan pembalap LCR Honda Alex Marquez saat sesi kualifikasi MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, Indonesia, 19 Maret 2022.
BAY ISMOYO/AFP
Dari kiri: Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales, pembalap Mooney VR46 Marco Bezzecchi, dan pembalap LCR Honda Alex Marquez saat sesi kualifikasi MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, Indonesia, 19 Maret 2022.

BOLASPORT.COM - MotoGP telah mengumumkan jadwal tes pramusim MotoGP 2023. Sayangnya Sirkuit Mandalika tak lagi mendapatkan kesempatan menggelar tes pramusim seperti tahun ini.

MotoGP telah memastikan bahwa Sirkuit Mandalika digantikan Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal sebagai venue alias tempat tes pramusim untuk tahun 2023 mendatang.

Selain menggelar tes untuk kelas utama MotoGP, Sirkuit Algarve juga akan menggelar tes pramusim pada kelas Moto2 dan Moto3.

Selain itu, MotoGP Portugal juga akan menjadi balapan seri pembuka MotoGP 2023 yang akan berlangsung pada 24-26 Maret.

Adapun sirkuit Sepang masih tetap menjadi pilihan MotoGP dalam menggelar Shakedown test dan uji coba pramusim pada tahun depan.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2022 - Fabio Quartararo Melempem Bukan Karena Hukuman

Berkaca dari tes pramusim yang digelar di Mandalika pada bulan Februari lalu, lintasan sepanjang 3,7 kilometer itu memang dibanjiri keluhan oleh para pembalap.

Mereka menilai, kala itu trek Sirkuit Mandalika sangat kotor karena dipenuhi pasir dan kerikil yang masuk ke dalam lintasan.

Maklum saja, pada tes pramusim lalu, pembangunan sirkuit Mandalika belum sepenuhnya rampung.


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : MotoGP.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X