BOLASPORT.COM - Klub asal Slovakia FC Vion Zlate Murovce akhirnya mengumumkan durasi kontrak untuk pemain timnas Indonesia Egy Maulana Vikri.
Egy Maulana Vikri terlihat sudah bergabung dengan FC Vion Zlate Murovce pada Senin (8/8/2022) lalu.
Namun rupanya waktu itu Egy belum resmi menjadi bagian dari FC Vion Zlate Murovce.
Pemain berusia 22 tahun ini harus menjalani tes masuk terlebih dahulu.
Hingga akhirnya Egy dipastikan lolos pada Selasa (9/8/2022).
Baca Juga: Rekor Ancelotti di Kompetisi UEFA Ngeri-ngeri Sedap, Piala Super Eropa Siap Disikat
Kepastian ini diumumkan langsung oleh FC Vion Zlate Murovce melalui akun instagram resmi klub.
"Egy lolos masuk," tulis FC Vion Zlate Murovce.
"Kontrak akan segera ditandatangani," sambungnya.
Sehari setelahnya, FC Vion Zlate Murovce juga mengumumkan durasi kontrak Egy Maulana Vikri lewat website resmi klub.
Terungkap jika FC Vion Zlate Murovce mengontrak Egy dengan jangka waktu 1 tahun.
Namun terdapat opsi perpanjangan untuk musim selanjutnya.
Baca Juga: Undian Kejuaraan Dunia 2022 - Musuh Terberat Berbaris, Anthony Jalani Kisah Daud dan Goliat 2 Kali
"Pesepakbola Indonesia Egy menandatangani kontrak satu tahun dengan Vion pada hari Rabu," tulis FC Vion Zlate Murovce.
"Ini juga termasuk opsi untu musim depan," sambungnya.
Sementara itu, durasi waktu kontrak tersebut lebih sedikit dari apa yang didapatkan Witan Sulaeman.
Baca Juga: Kemuliaan Bos UFC, Rela Gagal Cuan Demi Tak Permalukan Mike Tyson
Seperti yang diketahui, Witan Sulaeman juga baru saja diresmikan oleh klub asal Slovakia AS Trencin.
Witan Sulaeman memperolah kontrak dua tahun.
"Witan Sulaeman pemain 20 tahun menandatangani kontrak 2 tahun," tulis AS Trencin.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | fcvion.sk |
Komentar