Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

YZR-M1 Masih Memiliki Kekurangan, Fabio Quartararo Dibuat Kebingungan dengan Cara Kerja Yamaha

By Wawan Saputra - Kamis, 11 Agustus 2022 | 11:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo pada MotoGP Inggris 2022, Minggu (7/8/2022)
MOTOGP.COM
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo pada MotoGP Inggris 2022, Minggu (7/8/2022)

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tidak begitu paham bagaimana cara kerja Yamaha dalam hal pengembangan motornya.

Balapan di Sirkuit Silverstone, Inggris, Minggu (7/8/2022) sang juara bertahan Fabio Quartararo tidak mampu tampil meyakinkan.

Memulai balapan dari posisi keempat, El Diablo harus merosot cukup dalam dengan menyelesaikan balapan di posisi kedelapan.

Selain menjalani hukuman berupa long lap penalty, El Diablo juga mengaku mengalami masalah dengan pemilihan bannya.

Hasil ini tentunya membuat El Diablo semakin khawatir dalam hal perebutan gelar Juara Dunia.

Pasalnya, jika hal ini terus terjadi bukan tidak mungkin perjuangannya untuk mempertahankan gelar Juara Dunia akan pupus.

Setelah 12 balapan dari 20 balapan yang direncanakan, El Diablo masih kokoh di puncak klasemen sementara MotoGP 2022.

Akan tetapi, penampilannya menipu terutama dalam dua balapan terakhir yaitu di MotoGP Belanda 2022 yang gagal finis dan MotoGP Inggris 2022 hanya peringkat kedelapan.

Hasil dua balapan buruk tersebut membuat El Diablo harus kehilangan banyak poin serta kembali membuka jalan bagi Francesco Bagnaia untuk bersaing memperebutkan gelar Juara Dunia.

Baca Juga: Jika Fabio Quartararo Tak Juara Tahun Ini Yamaha Patut Disalahkan

Dengan dua kemenangan yang diraihnya secara beruntun, membuat Bagnaia kini berada di peringkat tiga klasemen sementara dan hanya tertinggal 49 poin dari El Diablo.

Sejauh ini memang Yamaha belum banyak melakukan perubahan pada YZR-M1 untuk membuat El Diablo semakin garang di lintasan.

Sehingga Quartararo hanya bisa memanfaatkan apa yang dimilikinya sekarang.

"Kecepatan tertinggi, akselerasi, daya cengkraman ban belakang, merupakan hal yang tidak kami miliki untuk saat ini," ucap El Diablo dikutip Bolasport.com dari Speedweek pada Kamis (11/8/2022).

"Tetapi, saya lebih suka untuk tidak berbicara terlalu banyak tentang hal-hal ini."

"Hal utama bagi kami adalah kami tetap fokus dan tidak melihat aspek negatif karena kami tidak dapat meningkatkannya untuk musim ini."

Baca Juga: Sampai Seri ke-12 Tak Kunjung Alami Peningkatan, Bos Honda Semakin Frustrasi

El Diablo sendiri tidak terlalu paham dengan apa yang dilakukan dan dikerjakan oleh Yamaha, karena El Diablo mengaku tidak mengenal semua orang yang ada di Yamaha.

"Saya tidak tahu bagaimana Yamaha bekerja karena saya hanya mengenal beberapa orang di pit," ucap El Diablo.

"Saya hampir tidak pernah melihat karyawan yang benar-benar bekerja."

Di MotoGP 2022 memang pabrikan Eropa terlihat lebih baik dibandingkan dengan pabrikan Jepang.

Mereka mampu membawa teknologi baru yang membuat motor-motor mereka menjadi lebih baik lagi.

El Diablo berharap kedepannya Yamaha akan lebih baik setelah merekrut beberapa insinyur dan mekanik dari Eropa.

"Saya tidak tahu bagaimana mereka melakukan pekerjaan mereka. Yamaha merekrut beberapa insinyur Italia, saya harap ini akan membantu kami," ucap El Diablo mengakhiri.

Baca Juga: Bersama Aprilia, Maverick Vinales Munculkan Kembali Hasrat Jadi Juara MotoGP

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com
REKOMENDASI HARI INI

Sebelum Tampil di ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Uji Coba Lawan Bali United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136