BOLASPORT.COM - Ajang Union Cycliste Internatinal Mountain Bike (UCI MTB) World Cup 2022 beberapa pekan lagi akan digelar.
Kalimantan Tengah (Kalteng) selaku tuan rumah terus mematangkan persiapan.
Adapun, UCI digendakan pada 28 Agustus 2022 di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Kalteng.
Acara ini cukup istimewa karena untuk kali pertama Palangkaraya ditunjuk menjadi tuan rumah penyelenggara.
Untuk membuka acara, Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, berencana mengundang presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
Orang nomor satu di Indonesia itu diagendakan akan membuka agenda UCI MTB World Cup 2022.
Baca Juga: Kalteng Sudah Rampungkan 90 Persiapan untuk Gelar UCI MTB World Cup 2022
"Kami sudah berusaha dan berkoordinasi kepada Seskab untuk mengadap Pak Presiden untuk bisa datang ke Kalimantan Tengah," kata Sugianto saat meninjau lokasi event, Rabu (10/8/2022).
Terkini, pemerintah Kalimantan Tengah masih menggenjot pembangunan lintasan balapan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar