BOLASPORT.COM - Tirai kompetisi Liga Italia musim 2022-2023 telah dibuka. Duo Milan langsung turun ke gelanggang.
Musim baru Liga Italia dimulai hari ini, Sabtu (13/8/2022).
Empat pertandingan akan menghiasi rangkaian pekan pertama.
Sang juara bertahan, AC Milan, kebagian jatah menjamu Udinese di San Siro.
Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung pada pukul 23.30 WIB.
Partai Serie A lainya di jam yang sama adalah Sampdoria versus Atalanta.
Udinese bakal menjadi rintangan pertama bagi pelatih Milan, Stefano Pioli, untuk menyamai rekor Fabio Capello.
Fabio Capello adalah allenatore terakhir AC Milan yang bisa meraih Scudetto back-to-back bahkan tiga kali juara beruntun.
Kembali ke jadwal pertandingan, dua jam dan 15 menit selepas kick-off AC Milan vs Udinese, giliran Inter Milan yang beraksi di markas Lecce.
Jika menilik rekor pertemuan, Inter bolehlah merasa jemawa.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar