BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Indonesia mendapat tambahan bonus dari PSSI usai menjuarai Piala AFF U-16 2022.
Timnas U-16 Indonesia berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 1-0 dalam final Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Jumat (12/8/2022).
Satu-satunya gol kemenangan timnas U-16 Indonesia diciptakan oleh Muhammad Kafiatur Rizky pada menit ke-45+1.
Berkat kemenangan ini, Indonesia meraih gelar kedua di Piala AFF U-16 setelah juara tahun 2018 silam.
Torehan ini juga jadi trofi pertama Bima Sakti sebagai pelatih kepala.
Baca Juga: Kapten Timnas U-16 Indonesia Sabet Gelar Pemain Terbaik Piala AFF U-16 2022
Ketua PSSI, Mochamad Iriawan memastikan timnas U-16 Indonesia akan mendapat tambahan bonus uang usai meraih juara Piala AFF U-16 2022.
Sebelumnya, bonus sudah diberikan pasca menang dari Vietnam di babak grup A senilai Rp 100 juta.
PSSI kembali memberi bonus senilai Rp 150 juta usai Garuda Asia lolos ke final Piala AFF U-16 2022.
“Alhamdulillah ini sebagai bentuk apresiasi kepada pemain dan ofisial karena sudah lolos ke babak final,” ujar Mochamad Iriawan sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Jumat (12/8/2022).
“Bila mampu meraih juara Piala AFF U-16 2022 tentu bonus akan bertambah lagi,” tambahnya.
Pada akhirnya, Mochamad Iriawan menepati janjinya akan memberi tambahan bonus lagi.
Tak tanggung-tanggung, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu kini memberi tambahan bonus senilai Rp 500 juta.
Baca Juga: Kalahkan Vietnam, Timnas U-16 Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022
"Bonusnya pertama kan Rp 100 juta, kemarin Rp 150 (saat lolos ke final), hari ini alhamdulillah Rp 500 juta," kata Mochamad Iriawan saat menggelar konferensi pers pasca-laga Indonesia Vs Vietnam di Stadion Maguwoharjo.
Sehingga timnas U-16 Indonesia kini menerima kucuran bonus senilai total Rp 750 juta.
Lebih lanjut, Mochamad Iriawan berterima kasih kepada pelatih Bima Sakti dan pemain timnas U-16 Indonesia.
"Pertama terima kasih untuk Menpora yang sudah datang, yang kedua untuk anak-anakku U-16 terimakasih luar biasa bermain, yang ketiga terima kasih untuk coach Bima Sakti," ujarnya.
Sementara itu, Menpora RI Zainudin Amali memproyeksikan timnas U-16 Indonesia saat ini untuk SEA Games 2025 hingga 2027 mendatang.
"Yang pertama kita mensyukuri karena anak-anak kita sudah membanggakan dan harapan kita ke depan untuk anak-anak timnas U-16, kita punya harapan untuk satu timnas yang bagus untuk beberapa tahun ke depan." ujar Zainudin Amali.
"Mudah-mudahan mereka ini akan tetap seperti sekarang. Saya sudah komitmen sama Ketum PSSI, akan kita jaga mereka."
Baca Juga: RESMI - Barcelona Tarik Tuas Ekonomi Keempat, 7 Pemain Akhirnya Bisa Didaftarkan?
"Sampai kita proyeksikan untuk U-20, SEA Games 2025-2027, kita jaga sampai ke sana," tambahnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar