BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akan menghadapi Persikabo 1973 dalam pekan keempat Liga 1 2022-2022 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/8/2022).
Pada pertandingan kontra Persikabo 1973, pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, menyadari bahwa tim lawan diperkuat striker yang haus gol.
Persikabo 1973 dihuni tiga striker yang sejauh ini sudah mencatatkan gol hingga pekan ketiga Liga 1 2022-2023.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Bawa Ansan Greeners Tahan Pemuncak Klasemen dengan 10 Pemain
Mereka adalah Gustavo Tocantins (2 gol), Dimas Drajad (2 gol), dan Yandi Sofyan (1 gol).
Untuk itu, Thomas Doll, meminta agar anak asuhnya tampil fokus, jangan sering kehilangan bola.
Karena dikhawatirkan akan berbahaya ke gawang Persija Jakarta.
Baca Juga: Sejarah Piala Dunia - Rekor Gol Tercepat Hakan Sukur, 11 Detik Jala Korsel Langsung Koyak
"Kami punya pemain bertahan yang bagus. Penting untuk pemain bisa menjaga bola," ucap Thomas Doll, Sabtu (13/8/2022).
"Enggak boleh kehilangan bola di tengah seperti sebelumnya krn ada striker-striker cepat."
"Kami tahu apa yang harus kami lakukan. Tapi kami juga punya striker yang bagus," sambung pelatih asal Jerman itu.
Baca Juga: Thomas Doll Dapat Pesan soal Pemain Persija Jakarta yang Kena Virus
Lebih lanjut, Thomas Doll memuji kualitas Dimas Drajad.
Menurut Thomas Doll, pemain timnas Indonesia itu diberkati kekuatan dan kecepatan.
"Saya pikir dia (Dimas Drajad) ada di performa yg bagus dia bagian timnas dia kuat dan cepat. Kita harus siap," tutur Thomas Doll.
"Kami tahu dia senang berlari dan dalam 1 lawan 1, Tapi pemain kami tahu bagaimana menghadapi pemain seperti ini," tutup mantan pelatih Borussia Dortmund itu.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar