BOLASPORT.COM - Seisi ruang ganti Manchester United memusuhi megabintang klub, Cristiano Ronaldo, yang disebut mempunyai aura negatif.
Status Cristiano Ronaldo berubah cepat dari megabintang yang dihormati menjadi musuh bersama di Manchester United.
Hasil negatif dalam dua laga awal Liga Inggris musim 2022-2023 turut berdampak pada karier Cristiano Ronaldo.
Sang superstar ikut merasa frustrasi setelah timnya gagal meraih hasil maksimal.
Saat Man United kalah dari Brentford pada laga terbaru, Ronaldo enggan bertepuk tangan ke arah suporter.
Megabintang asal Portugal tersebut juga enggan menjabat tangan pelatih Man United, Erik ten Hag.
Perilaku Ronaldo membuatnya cepat menjadi buah bibir di antara pemain Man United yang lain.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, para pemain Man United mulai muak dengan sikap yang ditunjukkan oleh Ronaldo.
Baca Juga: Thomas Tuchel: Sudah Ada VAR, Kok Gol-gol Tottenham Bisa Tetap Sah?
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar